Seratusan Pegawai Positif Covid-19, Kantor Gubernur Maluku Ditutup

Share

AMBONKITA.COM,-Kantor Gubernur Maluku di kawasan Jalan Pattimura Ambon akan ditutup selama 3 hari kedepan, terhitung mulai besok, Jumat 4 September hingga 6 September 2020. Selama penutupan, Kantor Gubernur akan dilakukan sterilisasi dengan melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Sekretaris Daerah Provinsi Maluku, Kasrul Selang menyampaikan hal ini kepada wartawan di Kantor Gubernur Maluku, Kamis (3/9/2020). Kasrul mengatakan penutupan Kantor Gubernur selama 3 hari ini untuk mencegah penyebaran virus corona atau covid-19 di kalangan pegawai.

Apalagi kata Sekda, sejak dilakukan tes swab pegawai lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku terhitung 28 Agustus 2020 hingga kini ada tambahan sekitar 30 pegawai lagi positif Covid-19.

Dengan demikian, kata Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Pencegahan Penanganan Covid-19 Maluku itu, total pegawai lingkup Pemprov Maluku terkonfrimasi positif covid-19 lebih dari 150 orang.

“Dengan banyaknya terkonfirmasi, jika dibiarkan begitu saja, misalnya naik lift, bersentuhan dengan yang lain, ini tentunya berpotensi penyebaran yang lebih besar, makanya dilakuan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan. Jadi kantor (Gubernur) ditutup, tetapi pegawai kerja dari rumah,”kata Kasrul.

Kasrul mengatakan setelah strerilisasi selesai, mulai tanggal 7 September aktifitas di kantor Gubernur berjalan normal, tentu dengan pembatasan, seperti pegawai yang masuk hanya pejabat struktural, sedangkan pegawai rentan terpapar Covid-19, seperti ibu hamil tetap bekerja dari rumah.

Kasrul juga menjelaskan, pegawai yang dinyatakan positif Covid-19 telah menjalani karantina di tempat yang disediakan Gugus Tugas. Namun ada juga yang menjalani karantina mandiri, tentu dengan pengawasan dari Puskesmas terdekat.

“Jadi mereka ini ada karantina mandiri, nanti kita lapor ke Kota (Ambon). Karena kalau karantina mandiri, maka Puskesmas terdekat harus mengetahui, kalau tidak dibawa ke tempat karantina,”ucapnya. (Ruzady Adjis)

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024