Categories: Politik

4 Pimpinan DPRD Maluku Ditetapkan

Share

AMBONKITA.COM,- 4 pimpinan DPRD provinsi Maluku periode 2024-2029 akhirnya ditetapkan melalui rapat Paripurna yang dipimpin Irawadi, wakil ketua sementara DPRD Maluku.

Mereka yang ditetapkan sebagai pimpinan definitif DPRD Maluku pada Senin malam (7/10/2024), berasal dari partai peraih suara terbanyak di Pileg 2024.

Ke 4 pimpinan tersebut yaitu Benhur George Watubun (PDI Perjuangan) selaku ketua DPRD Maluku. Sementara para wakil ketua yakni Johan Johanis Lewerissa (Gerindra), Muhammad Fauzan Rahawarin (NasDem), dan Abdullah Asis Sangkala (PKS).

Keempat nama pimpinan definitif ini akan disampaikan ke Menteri Dalam Negeri untuk mendapatkan persetujuan. Nama-nama ini akan dikirim melalui Gubernur Maluku.

Pengucapan sumpah dan janji 4 pimpinan DPRD Maluku tersebut akan dilakukan setelah disetujui Menteri Dalam Negeri.

“Empat nama pimpinan DPRD Maluku periode 2024-2029 ditetapkan setelah Sekretariat DPRD menerima surat resmi dari masing-masing partai politik,” kata Rabiah Samal, Plt Sekretaris DPRD Maluku saat membacakan draft keputusan pimpinan dewan.

Penulis: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

Tim Divisi Humas Polri Kunjungi Polda Maluku, Ini yang Dilakukan

AMBONKITA.COM,- Tim bimbingan teknis (bimtek) Divisi Humas Polri melakukan kunjungan kerja di Markas Polda Maluku,…

10/15/2024

Tinggal 29 Hari, Kampanye Harus Berintegritas, Sehat, Jujur, Aman dan Damai

AMBONKITA.COM,- Kampanye pemilihan kepala daerah untuk calon gubernur-wakil gubernur, bupati-wakil bupati dan wali kota-wakil wali…

10/15/2024

Cegah Kasus Bullying, Asusila dan Narkoba di Sekolah

AMBONKITA.COM,- Kepolisian Wanita Polda Maluku melakukan kegiatan mangente atau mengunjungi anak sekolah yang bertujuan memberikan…

10/15/2024

Hari Ini Polda Maluku Tetapkan Tersangka Penimbunan Pertalite di Ambon

AMBONKITA.COM,- Setelah dinaikan ke tahap penyidikan, penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditrekrimsus) Polda Maluku, mengantongi…

10/15/2024

Siswa SPN Latihan Tembak di Mako Brimob Maluku

AMBONKITA.COM,- Siswa Sekolah Polisi Negara (SPN) melakukan latihan tembak di Markas Komando Satuan Brimob Polda…

10/14/2024

Kapolda Maluku Hadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, menghadiri apel gelar pasukan pengamanan pelantikan Presiden…

10/14/2024