AMBONKITA.COM,- Kepala Kepolisian Daerah Maluku Inspektur Jenderal Polisi Lotharia Latif, turut berbelasungkawa atas wafatnya Kepala Satpol Pp Provinsi Maluku, Jones Andres Adriansz.
Didampingi Direktur Intel, Direktur Reskrimum, Dansat Brimob dan Kabid Propam Polda Maluku, Kapolda Maluku pergi melayat ke rumah duka almarhum, Senin (23/1/2023).
“Kami turut berbelasungkawa atas wafatnya almarhum,” kata Kapolda Maluku, Irjen Latif.
Kapolda berharap kepergian almarhum yang dipanggil Tuhan Yang Maha Kuasa, semoga dapat diterima keluarga dengan punuh ikhlas.
BACA JUGA: Kapolda Hadiri Malam Syukuran Perayaan Tahun Baru Imlek di Ambon
“Semoga keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan kekuatan dan kesabaran,” harapnya.
Irjen Latif mengaku kerjasama antara Satpol Pp Provinsi Maluku dengan Polda Maluku selama ini berjalan sangat baik. Bahkan almarhum sendiri sangat peduli dengan kondisi kamtibmas di Maluku.
“Beberapa waktu yang lalu almarhum pernah datang dan audiensi dengan Kami dalam rangka meningkatkan kerjasama dalam menjaga kamtibmas di Maluku,” ungkapnya.
Untuk diketahui, almarhum Jones Andres Adriansz meninggal dunia karena sakit pada Sabtu (21/1/2023).
Untuk diketahui, almarhum Jones Andres Adriansz meninggal dunia karena sakit pada Sabtu (21/1/2023).
Editor: Husen Toisuta
AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…
AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…
AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…
AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…
AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…
AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…