Categories: HeadlineMaluku

Korban Meninggal Ambruknya Jembatan di Pulau Hatta Bertambah

Share

AMBONKITA.COM,- Korban meninggal dunia akibat ambruknya jembatan di Pulau Hatta, kecamatan Kepulauan Banda, Kabupaten Maluku Tengah, bertambah.

Hingga kini jumlah korban tewas menjadi 8 orang, atau bertambah satu. Adalah Ibrahim La Ucu, warga Adm Kampung Baru (Pulau Hatta).

“Untuk yang meninggal saat kejadian tercatat 7 orang, dan pada pukul 06.50 WIT tadi korban meninggal bertambah satu atas nama Ibrahim La Ucu, warga pulau Hatta,” kata Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol Areis Aminnulla S.IK, Kamis (31/10/2024).

Peristiwa kecelakaan tersebut berawal saat penjemputan pasangan calon Bupati Nomor Urut 3, DR. Andi Munaswir di Negeri Adm Pulau Hatta, Kecamatan Kepulauan Banda.

“Jadi rombongan paslon bupati nomor urut tiga ini tiba sekitar pukul 16.30 WIT di pelabuhan jembatan penyeberangan Negeri Adm Pulau Hatta,” ungkapnya.

Kedatangan tim kampanye paslon nomor urut 3 disambut dengan tarian hadrat oleh masyarakat dan simpatisan atau pendukung. Saat proses penyambutan berlangsung, tiba tiba jembatan tersebut ambruk dan menindis rombongan beserta masyarakat dan simpatisan yang berada di atas jembatan.

“Personel Polsek Banda yang dipimpin oleh Kapolsek bersama instansi terkait dan masyarakat telah melakukan evakuasi para korban menggunakan speedboat ke RSUD Banda untuk penanganan lebih lanjut,” katanya.

Kejadian ini menyebabkan 8 orang meninggal dunia. Diantaranya: Ruslan Hurasan, mantan anggota DPRD provinsi Maluku selaku Ketua Tim Pemenangan calon bupati nomor urut 3; Anggota DPRD Kabupaten Malteng Andan Teja Nurbati; Ketua RT. 01 Negeri Adm Kampung Baru, Amrin Wala Ala Gono; dan 4 orang warga Pulau Hatta, yakni Musbai Raharusun, Hasim Lapangan, Hamim Lapangan, dan Salina Ladjali. Serta pagi tadi meninggal Ibrahim La Ucu.

Sementara untuk korban luka-luka ada 11 orang. Dianataranya luka ringan 4 orang yakni Andi Munaswir, calon bupati Malteng, Nona Intan, Husin Muhrim, dan Faisal Tuatoy. Sedangkan luka berat yaitu Ajan Hasan (warga Pulau Hatta), Ibu Andi Zuabedah (warga Masohi), Arifin Lakembe (warga Neira), Miftah Sabban (warga Neira), Ibu Nur Santi (warga Neira), Wa Sinta (warga Hatta), dan Ibu Heni (warga Hatta).

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

Perkara Korupsi Dana PT Pos Indonesia KCP Werinama segera Masuk Pengadilan

AMBONKITA.COM,- Perkara dugaan korupsi penyalahgunaan dana PT. Pos Indonesia Kantor Cabang Pembantu (KCP) Werinama 97554,…

11/05/2024

Wanita Paruh Baya dengan Riwayat Penyakit Struk Ditemukan Meninggal di Pesisir Pantai Waai

AMBONKITA.COM,- Duka mendalam dialami keluarga Doronci Saimima, warga negeri Waai. Wanita paruh baya ini ditemukan…

11/04/2024

Viral Video Umar Key Bagi-bagi Duit Ajak Pilih Murad Ismail, Bawaslu Tunggu Laporan Masyarakat

AMBONKITA.COM,- Bawaslu Provinsi Maluku belum mendapatkan laporan terkait video viral yang menampakan Umar Key, salah…

11/04/2024

Debat Kedua Calkada SBB, Hatta-Stanley Tampil Apik

AMBONKITA.COM,- Pasangan Calon Kepala Daerah (Calkada) Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Nomor urut 1, M.…

11/04/2024

Kapolda Copot Oknum Pamen Polda Maluku yang Viral Tonjok Sopir Mobil Online

AMBONKITA.COM,- Video viral di media sosial terkait aksi pemukulan terhadap sopir mobil online di Jakarta,…

11/04/2024

Tim Desainer EIGER Merekam Lanskap dan Keberagaman Maluku

Dari Ambon, Memutari Pulau Seram, Sampai Puncak Gunung Binaiya AMBONKITA.COM,- Berkelana menyusuri berbagai daerah tropis…

11/04/2024