Categories: AmbonkuHeadline

Malam Takbiran 1445 H, Ribuan Warga Muslim di Ambon Pawai Keliling

Share

AMBONKITA.COM,- Ribuan warga muslim di kota Ambon menyambut datangnya hari raya Idul Fitri, 1 Syawal 1445 Hijriah secara meriah.

Mereka menggelar pawai takbiran mengelilingi sejumlah kawasan di kota Ambon, Selasa malam (9/4/2024).

Pantauan Ambonkita.com di pertigaan SPBU Kebun Cengkih, tampak sekelompok pemuda-pemudi menjadi perhatian warga. Mereka berjalan kaki sambil memegang api obor.

Sambil mengumandangkan takbir, tahlil, dan tahmid, puluhan pemuda tersebut tampak berjalan kaki di ruas jalan Jenderal Sudirman.

BACA JUGA: Pemudik ke Maluku Meningkat, Ini Pesan Kapolda

Selain pawai obor, tampak juga sekelompok pemuda menggelar takbiran menggunakan kendaraan bermotor. Ada juga sekelompok pemuda yang berjalan kaki sambil memegang sejumlah atribut bendera seperti Indonesia, Palestina, hingga bendera Tauhid.

Takbiran keliling yang dilakukan ribuan warga di sejumlah ruas jalan di kota Ambon, dijaga ketat aparat gabungan dari kepolisian, dan tentara.

Di pertigaan SPBU Kebun Cengkih, aparat gabungan melakukan sekat. Konvoi takbiran yang datang dari arah Jembatan Merah Putih diarahkan melewati jalan Kebun Cengkih.

Selain di ruas jalan Jenderal Sudirman dan Sultan Hassanudin, konvoi takbiran juga dilakukan warga Muslim di ruas jalan Sultan Babula, AM. Sangadji, Tugu Trikora dan Pohon Pule.

Hingga berita ini diturunkan, situasi takbiran keliling masih dilakukan masyarakat dengan aman dan lancar di Kota Ambon. Aparat keamanan TNI dan Polri masih terus melakukan pengamanan.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

Jelang Pilkada, Yani Kubangun Ajak Media tidak Menebar Kebencian

AMBONKITA.COM,- Menjelang perhelatan pemilihan kepala daerah (pilkada), jurnalis senior Maluku, Muhammad Yani Kubangun, mengajak media…

05/18/2024

Raja Dullah Kota Tual Ajak Warga Jaga Kamtibmas

AMBONKITA.COM,- Rat atau Raja Dullah, Kota Tual, Bayan Renuat, menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama aparat…

05/18/2024

Calon Taruna Akpol Tes Akademik CAT, Kapolda: Tes Dipantau Langsung oleh Pengawas Eksternal dan Mabes Polri

AMBONKITA.COM,- Calon Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) di wilayah Polda Maluku mengikuti tes Computer Assisted Test…

05/18/2024

Kasus Korupsi Dana Desa Haya Rugikan Negara Rp1,9 M, Mantan KPN & Dua Bendahara Tersangka

AMBONKITA.COM,- Tim Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Maluku Tengah menetapkan tiga orang Tersangka kasus dugaan korupsi…

05/16/2024

Kapolda Inginkan Pembangunan Barak Dalmas Dapat Meningkatkan Kinerja Personel untuk Masyarakat

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif melakukan peletakan batu pertama pembangunan Barak Personel Dalmas…

05/16/2024

Siboalamo Siap Ambil Alih Blok Migas Bula

AMBONKITA.COM,- Kabupeten Seram Bagian Timur (SBT) merupakan satu-satunya daerah penghasil minyak bumi di Maluku yang sudah…

05/16/2024