Categories: Ambonku

Pegawainya Tewas Gantung Diri, Perwakilan Kemenkeu Maluku Berduka

Share

AMBONKITA.COM,- Billy Maitimu, warga Gunung Nona, Kota Ambon, yang ditemukan tewas gantung diri di dalam rumahnya, ternyata bukan pegawai honerer pada kantor Pajak di Ambon.

Lelaki 51 tahun yang ditemukan tewas diduga bunuh diri pada Minggu malam (9/4/2023), ini merupakan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) atau honorer pada bagian teknisi Gedung Keuangan Negara.

Hal itu disampaikan Trimo Yulianto, Kepala Rumah Tangga Gedung Keuangan Negara Ambon/Sekretaris Perwakilan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Provinsi Maluku, melalui press release yang diterima AmbonKita.com, Selasa (11/4/2023).

“Sehubungan dengan pemberitaan yang tengah ramai diberitakan pada media cetak, media online, maupun media sosial khususnya di kota Ambon, bahwa telah adanya kejadian “Bunuh Diri seorang Pegawai Honorer Kantor Pajak” adalah sebuah informasi yang perlu untuk diluruskan. Bahwa Pegawai PPNPN (Honorer) atas nama Bill Maitimu yang telah meninggal bunuh diri pada tanggal 9 April 2023 adalah pegawai honorer (teknisi) pada Gedung Keuangan Negara, bukan pegawai honorer pada Kantor Pajak Ambon,” tulis Trimo Yulianto dalam keterangannya.

Terkait kejadian tersebut, Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Maluku turut berduka cita atas kepergian yang bersangkutan menghadap Sang Pencipta.

“Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Maluku turut berduka cita atas meninggalnya pegawai yang bersangkutan dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan serta penghiburan,” pungkasnya.

BACA JUGA: Pegawai Kantor Pajak di Ambon Ditemukan Tewas Gantung Diri

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024