Categories: HeadlineNasional

Prabowo Hadiri HUT ke-76 Luhut Binsar Pandjaitan, Kenang Masa-Masa Prajurit

Share

JAKARTA-Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menghadiri perayaan ulang tahun ke-76 Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan di Sopo Del Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (28/9/2023).

Prabowo yang hadir mengenakan batik menceritakan hubungannya dengan Luhut saat mengabdi bersama sebagai prajurit baret merah hingga kini telah purna tugas.

“Kita mendirikan pasukan antiteror bersama, kita sekolah bersama di Jerman dan sebagainya,” kata Prabowo.

Selain itu, Prabowo juga mengakui Luhut yang dulu adalah komandannya saat berkiprah sebagai Komando Pasukan Khusus (Kopassus) turut membentuknya hingga hari ini, termasuk saat sama-sama berupaya membangun negara.

“Kita sekarang bekerja untuk bangsa dan rakyat. Dan yang ingin saya garisbawahi adalah di saat kritis, selalu berhubungan, kita selalu mencari jalan keluar,” jelas Prabowo.

Lebih dari itu, Prabowo juga melontarkan pujian untuk Luhut. Ia mengakui Luhut sebagai salah satu jenderal terbaik yang pernah dimiliki Indonesia.

“Baru beberapa hari lalu, di sebuah forum internasional, saya katakan waktu dulu di tentara saya mengatakan, Jenderal Luhut was one of the best general of Indonesian Army,” tutur Prabowo.

Adapun perayaan pertambahan usia Luhut ditandai dengan peluncuran buku “Luhut Binsar Pandjaitan Menurut Kita-kita”. Selain Prabowo, sejumlah tokoh seperti Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) hingga Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep turut hadir dalam acara tersebut. (***)

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

Tim Divisi Humas Polri Kunjungi Polda Maluku, Ini yang Dilakukan

AMBONKITA.COM,- Tim bimbingan teknis (bimtek) Divisi Humas Polri melakukan kunjungan kerja di Markas Polda Maluku,…

10/15/2024

Tinggal 29 Hari, Kampanye Harus Berintegritas, Sehat, Jujur, Aman dan Damai

AMBONKITA.COM,- Kampanye pemilihan kepala daerah untuk calon gubernur-wakil gubernur, bupati-wakil bupati dan wali kota-wakil wali…

10/15/2024

Cegah Kasus Bullying, Asusila dan Narkoba di Sekolah

AMBONKITA.COM,- Kepolisian Wanita Polda Maluku melakukan kegiatan mangente atau mengunjungi anak sekolah yang bertujuan memberikan…

10/15/2024

Hari Ini Polda Maluku Tetapkan Tersangka Penimbunan Pertalite di Ambon

AMBONKITA.COM,- Setelah dinaikan ke tahap penyidikan, penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditrekrimsus) Polda Maluku, mengantongi…

10/15/2024

Siswa SPN Latihan Tembak di Mako Brimob Maluku

AMBONKITA.COM,- Siswa Sekolah Polisi Negara (SPN) melakukan latihan tembak di Markas Komando Satuan Brimob Polda…

10/14/2024

Kapolda Maluku Hadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, menghadiri apel gelar pasukan pengamanan pelantikan Presiden…

10/14/2024