Categories: HeadlineMaluku

Rakor Lintas Sektoral Kesiapan Pengamanan Natal 2024 di Maluku

Share

AMBONKITA.COM,- Kepolisian Daerah Maluku menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral bersama instansi terkait untuk kesiapan pengamanan perayaan Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

Rakor yang dipimpin Wakapolda Maluku, Brigjen Pol Samudi, didampingi Kasdam XV/Pattimura, Brigjen TNI Nefra Firdaus, dan Kakanwil Kemenag Provinsi Maluku, H. Yamin, ini berlangsung di Rupatama Polda Maluku, Rabu, 11 Desember 2024.

Rakor persiapan pengamanan hari-hari besar keagamaan ini turut dihadiri para pimpinan Forkopimda Maluku atau yang mewakili, beserta stakeholder terkait lainnya.

Wakapolda Maluku berharap kepada seluruh personel yang akan dikerahkan mengamankan perayaan Natal hingga Tahun Baru agar dapat menjalankan tugas dengan baik dan maksimal.

Para personel gabungan baik TNI, Polri dan Pemerintah Daerah, yang akan diterjunkan diharapkan mampu memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat yang membutuhkan di Pos Pos Pengamanan.

Kepada personel lalulintas, agar bisa melakukan sekat dan rekayasa lalulintas di sejumlah daerah yang berpotensi terjadinya kemacetan, balap liar atau pawai kendaraan bermotor.

“Lakukan rekayasa lalulintas agar tidak terjadi penumpukan kendaraan yang berdampak pada terhambatnya aktifitas masyarakat yang akan melaksanakan ibadah Natal dan Tahun Baru,” pintanya.

Wakapolda Maluku juga memberikan apresiasi kepada PT. Pelni yang telah menambahkan tiga kapal untuk mengantisipasi lonjakan pemudik jelang libur Nataru.

“Saya minta agar Pos yang didirikan pada Pelabuhan dan Bandara itu memang benar-benar dapat melaksanakan fungsinya dengan maksimal agar tidak terjadi antrian panjang atau desak-desakan penumpang saat akan naik ke Kapal atau Pesawat,” harapnya.

Kepada instansi terkait lainnya, Wakapolda juga berharap untuk memantau kondisi sembako dan pangan agar tidak terjadi kelangkaan, tidak terjadi kenaikan harga, atau adanya penimbunan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

“Apabila terjadi kelangkaan sembako dan pangan, kami berharap untuk segera diambil langkah-langkah agar stok dan harga sembako di wilayah Maluku tetap stabil pada perayaan Natal dan Tahun Baru nanti,” harapnya.

Pihak Telkomsel juga diharapkan dapat mengantisipasi jaringan internet agar jangan sampai terganggu. Ini diharapkan sehingga masyarakat dapat menghubungi keluarganya saat Natal dan Tahun Baru berlangsung.

“Terkait BBM, kami juga minta agar tetap dimonitor agar tidak terjadi kelangkaan di tengah-tengah masyarakat kita,” harapnya.

Sementara itu, Kakanwil Kemenag Maluku, H. Yamin, mengaku pihaknya telah memberikan penyuluhan kepada masyarakat melalui para Imam/Ustadz dan Pendeta agar dapat memberikan ceramah positif kepada jamaahnya.

“Kita menghimbau agar dapat memperkuat ketahan diri Umat dalam menjaga persatuan dan kesatuan, memelihara toleransi dan silaturahmi orang basudara, antar umat beragama, sehingga situasi damai tetap tercipta di wilayah Maluku khususnya jelang perayaan Natal dan Tahun Baru,” harapnya.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

Identitas Mayat yang Tergantung di Rawa Bakau Namlea Terungkap

AMBONKITA.COM,- Sesosok mayat laki-laki yang ditemukan tanpa identitas tergantung di sebuah pohon di kawasan rawa…

12/12/2024

Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Tergantung oleh Pengembala Sapi di Namlea

AMBONKITA.COM,- Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan tergantung dengan seutas tali. Tali itu terikat pada sebuah…

12/11/2024

Dua Tersangka Korupsi Rp2,8 Miliar Pembangunan Rumsus di Maluku akan Disidangkan

AMBONKITA.COM,- AP dan DS, dua Tersangka dugaan korupsi proyek pembangunan rumah khusus (rumsus) di kabupaten…

12/11/2024

Kabid Humas: Polri Mampu Berkomunikasi dengan Pendekatan Personal dan Humanis

AMBONKITA.COM,- Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol Areis Aminnulla, memberikan pembekalan akhir kepada siswa yang…

12/10/2024

Kades Air Kasar Tersangka Dugaan Korupsi Dana Desa Segera Diadili

AMBONKITA.COM,- Kepala Desa Air Kasar, Kecamatan Tutuk Tolu, Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), berinisial URDAP,…

12/10/2024

Sapa Siswa Diktuba Polri 2024, Ini Pesan Wakapolda Maluku

AMBONKITA.COM,- Wakapolda Maluku, Brigjen Pol Samudi, menyapa siswa yang mengikuti Pendidikan dan Pembentukan Bintara (Diktuba)…

12/10/2024