Categories: AmbonkuMalukuNasional

Tim 8 Ajak Pemda Maluku Bersatu Perjuangkan ANP dan LIN

Share

AMBONKITA.COM,- Berbagai upaya akan dilakukan tim 8 untuk memperjuangkan Ambon New Port (APN) dan Lumbung Ikan Nasional (LIN) yang terancam batal, gara-gara masalah sepele.

8 anggota DPD dan DPR RI asal Maluku, ini mengajak Pemerintah Daerah (Pemda) dalam hal ini Gubernur Maluku untuk bersatu, memperjuangkan Proyek Strategis Nasional (PSN) tersebut.

“Gubernur tidak bilang tidak mau menerima kami, tapi Gubernur melalui Sekda mengatakan di reschedule karena beliau ada pertemuan dengan Menteri Pertanian dalam program panen raya di Seram Utara, tapi kan menteri tidak jadi datang,” kata anggota DPD RI, Anna Latuconsina kepada wartawan di kantor Redaksi Terasmaluku.com, Kota Ambon, Selasa (15/3/2022).

Ana mengaku tim 8 diantaranya dia, Nono Sampono, Merchy Barends, Abdullah Tuasikal, Miranti Tuasikal, Saadiah Uluputty, dan Novita Anakotta ini sedang berada di Kota Ambon.

“Kita 8 ini sudah ada di Kota Ambon, supaya resmi menyampaikan kepada Gubernur. Supaya kita keluar satu suara, DPD, DPR, dan Pemerintah Daerah,” tambah dia.

Pihaknya, kata Ana, akan menemui Presiden RI Joko Widodo untuk menanyakan kepastian APN dan LIN Maluku. Bahkan, pihaknya akan menanyakan Inpres atau Perpres yang kabarnya sudah keluar sejak zaman Susi Pudjiastuti menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

“Tapi sebelum ketemu Presiden kita juga kepingin bertemu dengan Pemda yakni Gubernur. Supaya kita satu bahasa, satu kata,” jelasnya.

Hal ini penting dilakukan, lanjut Ana, karena bagaimana pun ada kewajiban Pemda dalam suatu proyek nasional.
“Kewajiban Pemerintah Daerah juga ada. Kalau kita bicara dari pusat, tapi daerah tidak siap, kan itu juga jadi masalah. Ini yang kita ingin komunikasikan dengan pak Gubernur, kita ingin bicara, supaya sama-sama lah kita berjuang sama-sama,” harapnya.

Baca juga: Tim 8 Ungkap Alasan Luhut Batalkan LIN dan Ambon New Port di Maluku

Editor: Husen Toisuta

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024