AMBONKITA.COM,- Kepolisian Daerah Maluku melaksanakan rapat analisa dan evaluasi (Anev) pengamanan kampanye pilkada serentak di Posko Operasi Mantap Praja (OMP) Salawaku Tahun 2024, Rabu (25/9/2024).
Anev dipimpin Kepala Biro Operasi Polda Maluku, Kombes Pol Ronald Refli Rumondor, selaku Karendal Opsda Salawaku Polda Maluku. Ia didampingi Dansat Brimob Polda Maluku Kombes Pol Dostan Matheus Siregar, selaku Kasatgasda OMP Salawaku Polda Maluku tahun 2024.
Kepada seluruh Satgas dan Sub Satgas OMP Salawaku, Karo Ops meminta agar dapat bekerja maksimal sesuai tupoksi dan tanggung jawab masing-masing.
“Para Kasatgas dan Kasubsatgas agar tetap memonitor anggotanya yang bekerja di lapangan sehingga semua dapat terpantau dengan baik,” pintanya.
Para personel OMP Salawaku diharapkan dapat memantau dan mengamankan secara baik semua kegiatan masyarakat yang berkaitan dengan kampanye baik yang dilaksanakan secara terbuka di tempat umum atau dengan cara tatap muka.
Kepada Sub Satgas Cyber dan Satgas Humas Polda Maluku diharapkan dapat memonitor kampanye hitam dan isu negatif di media sosial. Buatkan konten positif terkait himbauan pilkada damai.
“Tim peliputan Humas diharapkan dapat meliput setiap kegiatan pengamanan kampanye dari masing-masing calon gubernur dan wakil gubernur Maluku yang di laksanakan di wilayah Kota Ambon,” pintanya.
Editor: Husen Toisuta
Discussion about this post