Besok Agus Ririmasse Resmi Dilantik sebagai Sekot Ambon

Share

AMBONKITA.COM,- Siapa yang akan dilantik sebagai Sekretaris Daerah Kota (Sekot) Ambon definitif, akhirnya terjawab. Dia adalah Agus Ririmasse.

Kepastian dilantiknya Agus Ririmasse menggantikan Anthony Gustav Latuheru yang pensiun pada 1 Desember 2021 lalu ini disampaikan Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy.

“Besok Sekot dilantik jam 4 sore (16.00 WIT) di Tribun Lapangan Merdeka. Sekot yang baru atas nama Agus Ririmasse,” kata Richard kepada wartawan di Ambon, Senin (20/12/2021).

Agus Ririmasse, kata Richard, terpilih sebagai Sekot Ambon karena beberapa hal. Diantaranya dari aspek tanggung jawab, kecerdasan dan kepemimpinan.

“Yang pertama setelah mempertimbangkan seluruh aspek, pengalaman, dedikasi, tanggung jawab, kecerdasan, dan kepemimpinan. Selain itu juga setelah melakukan konsultasi dengan Kementerian maupun dengan Gubernur Maluku,” katanya.

Richard mengaku, Gubernur Maluku Murad Ismail juga menyetujui dipilihnya Agus Ririmasse sebagai Sekot Ambon definitif.

“Bapak Gubernur juga bersuka cita untuk itu,” kata dia.

Wali kota Ambon dua periode ini mengaku, terpilihnya Agus setelah pihaknya menerima rekomendasi tiga nama dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

“Rekomendasi yang turun dari KASN pertama itu Agustinus (Agus), yang kedua Enrico Matitaputty, dan ketiga itu Samuel Huwae. Setelah itu saya memberikan pertimbangan, bapak Gubernur juga memberikan pertimbangan yang sama,” jelasnya.

Penulis: Husen Toisuta

Recent Posts

Kandidat Wali Kota Ambon Jantje Wenno Resmi Daftar di PDIP

AMBONKITA.COM,- Jantje Wenno, bakal calon Wali Kota Ambon, melalui utusannya resmi mendaftar di DPC PDIP…

04/30/2024

Trafik Data dan Jumlah Pelanggan Indosat di Maluku Meningkat

AMBONKITA.COM,- Indosat mencatat terjadi peningkatan trafik data yang signifikan sebesar 27,1% pada kuartal pertama tahun…

04/30/2024

Kepemimpinan Murad – Orno Dinilai DPRD Maluku “Gagal”

AMBONKITA.COM,- DPRD Provinsi Maluku menilai duet kepemimpinan Gubernur Murad Ismail dan Wakil Gubernur Barnabas Orno…

04/30/2024

Penjabat Gubernur Maluku Temui Kapolda

AMBONKITA.COM,- Penjabat Gubernur Provinsi Maluku, Sadali Ie, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Kepolisian Daerah Maluku…

04/30/2024

DPRD Maluku Temui Kepala BNN RI Bahas Masalah Narkotika

AMBONKITA.COM,- Anggota DPRD Provinsi Maluku yang dipimpin langsung oleh Ketua Benhur G. Watubun, menemui Kepala…

04/30/2024

Daftar di PDIP Ambon, Agus Ririmasse: Kiranya Saya Bisa Dapat Rekomendasi

AMBONKITA.COM,- Agus Ririmasse, bakal calon Wali Kota Ambon, resmi mendaftar di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan…

04/30/2024