Categories: Ambonku

Diberikan Tugas Khusus dari Wali Kota, Sekot Ambon: Dukcapil Kini Mampu Cetak Sehari 1000 KTP dan KIA

Share

AMBONKITA.COM,– Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Ambon terus berbenah, meningkatkan pelayanan masyarakat secara cepat, khususnya terkait administrasi kependudukan (Adminduk) yang terintegrasi.

Hal itu dibuktikan dengan ditambahnya berbagai peralatan pendukung Adminduk hari ini yang diserahkan Sekretaris Kota (Sekot) Ambon, Agus Ririmasse di Kantor Dukcapil, Belakang Soya, Kota Ambon, Selasa (1/3/2022).

Sejumlah peralatan yang diserahkan langsung Sekot Ambon tersebut yakni berupa 4 unit printer atau mesin cetak Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eKTP) beserta 22 buah Printer Ribbon, dan 18.000 blanko.

“Saya selaku sekretaris Kota Ambon yang diberikan tugas khusus dari Wali kota Ambon untuk menata dinas Dukcapil agar lebih baik lagi dalam meningkatkan pelayanan bagi masyarakat, hari ini menyerahkan 4 buah printer eKTP, 22 Ribon dan 18.000 blanko,” kata Agus kepada wartawan.

Diberikan tugas khusus dari Wali Kota Ambon, kata Agus, bukan berarti Kepala Dinas Dukcapil tidak bekerja dengan baik. Namun, di sisi lain, Dukcapil belum bekerja secara maksimal karena terbentur dengan minimnya sarana dan prasarana pendukung Adminduk (KTP, KIA, KK, Akta Kematian dan lain-lain).

“Belum maksimal ini juga ada beberapa hal yang mempengaruhi yaitu sarana dan prasarana kurang memadai sehingga mereka juga belum maksimal dalam memberikan pelayanan. Sarana dan prasarana itu seperti printer, percetakan, KTP, Ribbon film, blangko dan KTP yang mungkin belum memadai,” jelasnya.

Sebagai mantan Kadis Dukcapil Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, Agus mengaku memandang perlu untuk mengambil langkah-langkah pelayanan secara cepat terkait dengan sarana dan prasarana yang ada.

“Maka pada hari ini 1 Maret, saya ingin sampaikan kepada masyarakat kota Ambon bahwa bapak Wali kota Ambon dan bapak Wakil wali kota Ambon mendukung penuh upaya pelayanan KTP yang dilakukan oleh dinas ini, dan melalui Sekretaris kota Ambon hari ini menyerahkan 4 printer eKTP dengan Ribbon 22 buah, dan 18.000 blanko,” tambahnya.

Ia menjelaskan, terkait puluhan unit Ribbon yang diserahkan merupakan salah satu perangkat di dalam printer eKTP untuk dapat mencetak KTP.

“22 Ribbon ini bisa mencetak puluhan ribu KTP, dan hari ini juga saya serahkan blangko KTP sebanyak 18.000. Jadi saat ini, dalam sehari Dukcapil dapat mencetak kurang lebih 1000 KTP maupun KIA (Kartu Identitas Anak),” jelasnya.

Olehnya itu, Dinas Dukcapil Ambon diharapkan dapat bersyukur, karena Pemerintah Kota Ambon sudah memperhatikan sarana dan prasarana pendukung pelayanan masyarakat.

“Sehingga tidak ada lagi alasan bagi dinas ini untuk tidak melayani masyarakat secara cepat, karena alatnya sudah banyak. Selama ini hanya ada satu alat yang melayani masyarakat sebanyak lebih dari 300 jiwa. Hari ini ditambah lagi 4 buah menjadi 5 unit,” kata dia.

“Saya berharap sungguh kepada seluruh pegawai Dukcapil untuk bekerja secara maksimal, karena seluruh kekurangan dan seluruh sarana prasarana dapat sudah dipenuhi oleh bapak Wali kota dan Wakil wali kota melalui Sekretaris kota Ambon,” harapnya.

Dengan tersedianya 5 unit mesin cetak dan sarana prasarana pendukung lainnya, Agus mengaku masyarakat kota Ambon, kini dapat berbahagia.

“Dengan total lima alat cetak KTP maka dalam sehari bisa dilayani pencetakan KTP elektronik dan KIA hingga 1000 buah,” pungkasnya.

Editor: Husen Toisuta

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024