Lawan Misinformasi dan Disinformasi YPPM Gelar Pelatihan Cek Fakta di Ambon

Share

AMBONKITA.COM,- Sejumlah jurnalis, mahasiswa, akademisi, aktivis dan para komunitas di kota Ambon mengikuti pelatihan cek fakta untuk melawan misinformasi dan disinformasi dalam program Democracy Resilience (Demres), atau ketahanan demokrasi di Provinsi Maluku.

Kegiatan yang berlangsung di gedung Fakultas Hukum Universitas Pattimura Ambon, Sabtu (27/8/2022), ini digelar Yayasan Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (YPPM), kerjasama The Asia Foundation (TAF) dan Resilient Government.

Pada pelatihan cek fakta, para peserta mendapatkan trik-trik ataupun menggunakan tools-tools google dalam mengungkap informasi beredar di tengah masyarakat yang misinformasi maupun disinformasi.

Zairin Salampessy, Trainer Cek Fakta Bersertifikasi Google, mengatakan, kegiatan yang ada kaitannya dengan literasi terkait melawan misinformasi dan disinformasi perlu diperbanyak.

“Karena memang biasanya menjelang entah itu Pemilu Pilpres Pilkada dan lain-lain itu akan banyak misinformasi dan disinformasi yang beredar,” kata dia.

Ia mengaku, dari berbagai pengalaman yang ada, akan banyak informasi berseliweran di media sosial menjelang Pemilihan Umum (Pemilu).

“Biasanya juga seiring dengan kondisi semakin memanas menjelang Pilpres Pilkada itu akan ada banyak informasi yang sebenarnya itu isinya misinformasi dan disinformasi,” ungkapnya.

Misinformasi dan disinformasi dalam pemilu akan banyak beredar untuk menjatuhkan lawan politik atau sebagai pencitraan semata.

“Itu pasti akan muncul. Karena itu perlu teman-teman entah itu jurnalisme warga atau jurnalis melakukan cek fakta terkait dengan informasi yang didapat, apalagi kaitannya dengan pemilu karena pasti ada banyak orang yang memiliki kepentingan di situ,” pintanya.

BACA JUGA: AMSI Maluku – Malut Deklarasi Lawan Berita Hoax

Cek fakta, kata Zairin, penting dilakukan untuk melawan berbagai informasi hoax atau tidak benar.

Page: 1 2

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024