Pangdam Pattimura Resmikan Satuan Sandi dan Siber

Share

AMBONKITA.COM- Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Bambang Ismawan, meresmikan Satuan Sandi dan Siber (Sansidam) Kodam XVI/Pattimura.

Peresmian Sansidam yang dirangkai dengan Kenaikan Pangkat Perwira itu berlangsung di Lobi Markas Kodam Pattimura, Kota Ambon, Jumat (1/10/2021).

Peresmian tersebut berdasarkan Surat Perintah Kepala Staf Angkatan Darat, Nomor Sprin/3186/VIII/2021 tanggal 24 Agustus 2021, tentang pelaksanaan realisasi hasil perubahan organisasi dan tugas satuan di jajaran TNI AD.
Kegiatan itu turut dihadiri dan disaksikan oleh Danpusansiad serta Panban V Sintelad.

Satuan Sansidam mempunyai tugas pokok dan fungsi di bidang persandian, yaitu bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan pembinaan personel serta fungsi sandi yang meliputi komunikasi khusus persandian, pengamanan persandian dan digital forensik. Sedangkan untuk bidang siber meliputi kegiatan analisa, monitoring observasi, penangkalan dan penindakan siber.

Tak hanya meresmikan Sansidam, Pangdam juga memimpin dan menerima laporan korps kenaikan pangkat perwira menengah periode 1 Oktober 2021.

Jenderal bintang 2 TNI AD di Maluku dan Maluku Utara ini mengingatkan setiap perwira agar lebih meningkatkan wawasan, pola pikir dan mengedepankan keberhasilan pelaksanaan tugas.

“Pangkat yang melekat di pundak kita tidak identik dengan kesejahteraan, tapi lebih identik dengan tanggung jawab, etos kerja dan produktivitas kerja,” kata Bambang.

Oleh karena itu, prajurit yang mendapatkan kehormatan kenaikan pangkat, kata dia, hendaknya terus meningkatkan kinerja.

“Tingkatkan kinerja, berinovasi dan berkreativitas melaksanakan tugas secara optimal,” pintanya.

Berikut sejumlah perwira yang dinaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi:

Kapendam XVI/Pattimura, Kolonel Arh Adi Prayogo, Kasintel Kasrem 152/Baabullah, Kolonel Inf Artang Nainggolan, Kasiops Kasrem 152/Baabullah, Kolonel Inf Muhammad Ridha, Kasilog Kasrem 151/Binaiya, Kolonel Czi Agus Setiyanto, Irutum Itdam XVI/Pattimura, Kolonel Cpm Joni Kuswaryanto, PA LO AU, Kolonel Pas Nevy Dennyson Hutagalung dan PA LO AL, Kolonel Laut (KH) M. As’ad.

Penulis: Husen Toisuta

Recent Posts

Jelang Pilkada, Yani Kubangun Ajak Media tidak Menebar Kebencian

AMBONKITA.COM,- Menjelang perhelatan pemilihan kepala daerah (pilkada), jurnalis senior Maluku, Muhammad Yani Kubangun, mengajak media…

05/18/2024

Raja Dullah Kota Tual Ajak Warga Jaga Kamtibmas

AMBONKITA.COM,- Rat atau Raja Dullah, Kota Tual, Bayan Renuat, menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama aparat…

05/18/2024

Calon Taruna Akpol Tes Akademik CAT, Kapolda: Tes Dipantau Langsung oleh Pengawas Eksternal dan Mabes Polri

AMBONKITA.COM,- Calon Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) di wilayah Polda Maluku mengikuti tes Computer Assisted Test…

05/18/2024

Kasus Korupsi Dana Desa Haya Rugikan Negara Rp1,9 M, Mantan KPN & Dua Bendahara Tersangka

AMBONKITA.COM,- Tim Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Maluku Tengah menetapkan tiga orang Tersangka kasus dugaan korupsi…

05/16/2024

Kapolda Inginkan Pembangunan Barak Dalmas Dapat Meningkatkan Kinerja Personel untuk Masyarakat

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif melakukan peletakan batu pertama pembangunan Barak Personel Dalmas…

05/16/2024

Siboalamo Siap Ambil Alih Blok Migas Bula

AMBONKITA.COM,- Kabupeten Seram Bagian Timur (SBT) merupakan satu-satunya daerah penghasil minyak bumi di Maluku yang sudah…

05/16/2024