Categories: AmbonkuHukum Kriminal

Patroli Gabungan Skala Besar Digelar di Ambon

Share

AMBONKITA.COM,- Kepolisian Daerah Maluku dengan melibatkan TNI menggelar patroli gabungan skala besar di kota Ambon, Sabtu malam (29/10/2022).

Patroli gabungan yang dilaksanakan selain menciptakan rasa aman dan nyaman, juga dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas.

Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol M. Rum Ohoirat, mengatakan, patroli berskala besar melibatkan seluruh satker dan instansi terkait seperti Pomdam XVI/Pattimura, Pomlanud Pattimura, Provos Rider 733/Masariku, dan Satpol Pp.

“Patroli skala besar tadi malam menyasar tempat-tempat keramaian, kerumunan masyarakat, dan lokasi-lokasi yang sering dijadikan arena balap liar,” kata Rum, Minggu (30/10/2022).

Operasi skala besar terbagi dalam beberapa kelompok dengan menyisir sejumlah wilayah yang dianggap rawan di kota Ambon.

“Patroli gabungan dipimpin oleh Pawas Polda Maluku Kompol Hendrik. Patroli dilakukan secara santun dan humanis,” ungkapnya.

BACA JUGA: RSB Ambon Faskes Terbaik, Karumkit: Ini Atas Perintah Kapolda Maluku

Sejumlah wilayah menjadi incaran pelaksanaan patroli gabungan. Yaitu yang berada di dalam pusat kota maupun di luar kota. Seperti Lateri, Passo, Waiheru, Poka, dan sekitarnya.

Secara umum, Rum mengaku kondisi kamtibmas di kota Ambon terpantau kondusif. Hanya saja, tim gabungan berhasil menggagalkan rencana balap liar oleh sekelompok pemuda di kawasan jalan Rijali, dan Ahmad Yani.

“Patroli gabungan secara umum berjalan aman dan lancar. Kondisi kamtibmas terpantau kondusif. Hanya saja masih ditemukan sekelompok pemuda yang berkempul di ruas jalan Rijali dan Ahmad Yani. Mereka hendak melakukan balap liar, namun berhasil dicegah aparat gabungan,” ungkapnya.

Juru bicara Polda Maluku ini menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar dapat membantu aparat keamanan TNI dan Polri dalam menjaga kamtibmas secara bersama di Maluku.

“Apabila ditemukan hal-hal yang dapat mengganggu kamtibmas dan meresahkan masyarakat di wilayah masing-masing, agar dapat segera menghubungi aparat kepolisian terdekat,” pintanya.

Selain di kota Ambon, Polres jajaran di Maluku, juga diharapkan dapat melakukan hal yang sama untuk menciptakan rasa aman dan kenyamanan masyarakat di setiap daerah.

“Selain demi menciptakan kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat, Bapak Kapolda juga terus mendorong keamanan di setiap daerah agar dapat membuat para wisatawan merasa aman, nyaman dan betah berada di Maluku. Mengingat hampir di setiap daerah di Maluku memiliki daya tarik pariwisata yang indah,” pintanya.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024