Categories: AmbonkuMaluku

Pelantikan Pengurus IWAPI Maluku, Gubernur Harap Galakkan Pemberdayaan UMKM

Share

AMBONKITA.COM,- Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Provinsi Maluku resmi dilantik, Jumat (24/6/2022). Gubernur Maluku, Murad Ismail berharap agar dapat menggalakkan pemberdayaan para pedagang atau UMKM.

DPD IWAPI Maluku yang dipimpin Nita bin Umar, ini dilantik oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) IWAPI, Nita Yudi. Pelantikan dilaksanakan di Santika Hotel.

Penjabat Sekda Maluku, Sadali Ie, dan Dewan Pembina DPD IWAPI Maluku, Widya Pratiwi Murad Ismail, turut hadir menyaksikan prosesi pelantikan.

Gubernur Maluku, Murad Ismail, dalam sambutannya yang dibacakan Penjabat Sekda, Sadali Ie, mengaku, atas nama Pemerintah Daerah Provinsi Maluku menyampaikan selamat kepada Pengurus IWAPI periode 2022-2027.

Ia berharap, IWAPI Maluku dan kabupaten/kota dapat menjalin kerjasama yang baik dengan perangkat daerah, terutama dalam menjalankan program kerja untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“IWAPI bisa jeli dalam melihat peluang dan merumuskan program kerja bagi perkembangan usaha di Maluku serta menggalakkan gerakan pemberdayaan bagi para pedagang atau UMKM,” pintanya.

Berdasarkan data BPS tahun 2021, kata Murad, terdapat sebanyak 64,5 persen dari total UMKM dikelola oleh perempuan. Hal ini mengisyaratkan perempuan memiliki potensi terhadap perekonomian negara.

“Sehingga inilah yang wajib IWAPI dukung dan tingkatkan, guna mendorong terbukanya peluang bagi para perempuan untuk memberikan kontribusi terhadap pemulihan ekonomi daerah,” harapnya.

Melalui momentum pelantikan ini, Murad berharap IWAPI mampu berkontribusi secara optimal dan profesional, tidak hanya dalam kehidupan berorganisasi, namun juga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Maluku.

Di tempat yang sama, Ketua DPP IWAPI, Nita Yudi, mengaku, dalam beberapa tahun terakhir, banyak usaha di sektor perekonomian terkena dampak pandemi. Namun ia yakin IWAPI Maluku bisa mencari alternatif di tengah kondisi sulit untuk mengembangkan kembali ekonomi di Maluku.

Page: 1 2

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024