Categories: Ambonku

Penjabat Wali Kota Pasang PIN Ambon Menuju WTP

Share

AMBONKITA.COM,- Penjabat Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena, melakukan pemasangan PIN Kota Ambon menuju WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) secara simbolis kepada sejumlah ASN.

Pemasangan PIN ikut dilakukan Sekretaris Kota Ambon, Agus Ririmasse, yang digelar dalam Apel Penyematan PIN Kota Ambon menuju WTP di lapangan parkir Balai Kota Ambon, Selasa (7/6/2022).

Penjabat Wali Kota, Bodewin Wattimena, mengatakan, Kota Ambon saat ini dalam penilaian terkait manajemen pengelolaan, perencanaan daerah, pengelolaan keuangan, maupun manajemen pengelolaan aset daerah.

“Kita dinilai belum maksimal yang menyebabkan kita memperoleh opini dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia kita diberikan opini disclaimer,” kata Wattimena dalam arahannya.

Ia mengaku, terdapat banyak faktor yang menyebabkan ibukota provinsi Maluku ini mendapat disclaimer dari BPK.

Sekretaris Kota Ambon, Agus Ririmasse, tampak memasang PIN Kota Ambon menuju WTP kepada salah satu ASN di lingkup Pemkot Ambon. Penyematan PIN WTP berlangsung di Lapangan Parkir Balai Kota Ambon, Selasa (7/6/2022). (FOTO: Husen Toisuta)

“Kita dinilai belum mampu untuk melakukan pengelolaan keuangan secara baik dan benar,” jelasnya.

BACA JUGA: Motivasi ASN, Penjabat Wali Kota Ambon akan Buat PIN WTP

Menurutnya, pengelolaan keuangan secara baik dan benar bukan saja menjadi tanggung jawab badan pengelola keuangan dan aset daerah, tetapi merupakan tanggung jawab bersama.

“Ini menjadi tanggung jawab kita semua selaku aparatur sipil negara di lingkup Pemerintah Kota Ambon, yang paling menonjol kekurangan kita adalah dalam proses pendataan keuangan,” ujarnya.

Kepada wartawan, Wattimena mengungkapkan, PIN Kota Ambon menuju WTP merupakan ungkapan dan keinginan bersama seluruh ASN di lingkup Pemerintah Kota Ambon.

Ia mengatakan, Kota Ambon menuju WTP adalah sebuah pernyataan bersama untuk berkomitmen melakukan perbaikan-perbaikan.

“Jadi ini tidak dianggap sebagai beban bagi kita tetapi menjadi sumber semangat, dan spirit seluruh ASN untuk kita bisa menuju ke sana. Kalau keinginan bersama ini bisa tercapai maka ini adalah hasil dari proses kita saat ini,” katanya.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024