Categories: AmbonkuHukum Kriminal

Polwan Polresta Ambon yang Sudah Berkeluarga Diminta Bijak Mengatur Waktu

Share

AMBONKITA.COM,- Kepala Kepolisian Resort Kota Pulau Ambon dan Pulau – Pulau Lease, Kombes Pol Raja Arthur Lumongga Simamora, meminta personil Polwan, khususnya yang sudah menikah agar dapat bijak dalam mengatur waktunya.

Hal itu disampaikan Kombes Arthur saat meresmikan struktur organisasi Polwan Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease di Aula Prima Mapolresta Ambon, Selasa (29/11/2022).

“Saya ingatkan kembali kepada kita semua khususnya personil Polwan yang telah berkeluarga haruslah bijak dalam mengatur waktu sehingga antara keluarga dan kedinasan tetap berjalan seimbang,” kata Arthur mengingatkan.

Mantan Kapolres Maluku Tengah ini juga berharap agar personil Polwan semakin baik dan kompak, serta pola pembinaannya berjalan sebagaimana mestinya.

“Apabila ada masalah baik dinas maupun pribadi dapat kiranya berkomunikasi atau mintalah saran pendapat kepada koordinator maupun senior Polwan,” pintanya.

BACA JUGA: Oknum Anggota DPRD Malteng Jadi Tersangka Narkotika

Arthur juga meminta para senior Polwan agar dapat memberikan pembinaan kepada juniornya, terutama dalam hal mental dan perilaku sehingga tidak berbuat pelanggaran.

“Harus santun  dan saling menghargai baik antara senior ke junior maupun junior ke senior,” katanya.

Gaya hidup hedon dan suka memamerkan kemewahan, juga diingatkan perwira berpangkat tiga melati di pundaknya ini. Hal itu diharapkan tidak terjadi agar tidak terjadi kecemburuan sosial.

“Lakukan hal – hal yang positif. Sebagai pimpinan akan mendukung. Batasi pergaulan dan jangan lakukan tindakan menyimpang atau melanggar hukum,” pintanya.

Arthur juga mengingatkan kepada personil Polwan agar tidak latah. Selalu melakukan cek & ricek sebelum sharing informasi apapun ke sosial media. Jadilah contoh serta teladan yang baik di dalam lingkungan masyarakat.

Arthur berharap ke depan personil polwan Polresta Ambon lebih berkarakter baik dalam perilaku maupun bertutur kata serta lebih beretika, tegas namun penuh kelembutan.

“Dan juga memiliki integritas yang tinggi dalam tugas dan tanggungjawabnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayanan masyarakat maupun sebagai seorang wanita,” harapnya.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

BAF Caring for Children Bantu 680 Anak SD di Maluku Dapatkan Akses Pendidikan yang Lebih Layak

AMBONKITA.COM,- Menjelang akhir tahun 2024, PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung…

11/22/2024

Tanam 3000 Bibit Jagung di Dusun Hulung, Kapolda: Kita Dukung Ketahanan Pangan

AMBONKITA.COM,- Dukung program ketahanan pangan nasional, Kapolda Maluku, Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan, memimpin kegiatan…

11/21/2024

DPRD Maluku Desak Pemda Selesaikan Persoalan e-KTP

AMBONKITA.COM,- Jelang Pilkada serentak, DPRD Provinsi Maluku mendesak Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku untuk segera menyelesaikan…

11/21/2024

70 Peserta Seleksi Bakomsus Polri Panda Maluku Tes Kesehatan Pertama

AMBONKITA.COM,- Sebanyak 70 peserta seleksi Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi…

11/21/2024

Kapolda Maluku Pantau Kampanye Akbar di Lapangan Merdeka

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, memantau jalannya kampanye akbar yang digelar pasangan…

11/20/2024

Setubuhi Darah Daging Sendiri Kakek di Ambon Ini Dihukum Penjara 9,6 Tahun

AMBONKITA.COM,- Terdakwa kasus persetubuhan anak di bawah umur berinisial PH, divonis bersalah. Kakek 71 tahun…

11/20/2024