Categories: HeadlineNasional

Tiga Hari Menteri Prabowo di Ambon, Ini Rangkaian Agendanya

Share

AMBONKITA.COM,-Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Edhy Prabowo dijadwalkan melakukan kunjungan kerja di Kota Ambon, Minggu (30/8/2020).

Kedatangan Edhy yang dikenal dekat dengan Prabowo Subianto ini disampaikan Sekda Provinsi Maluku, Kasrul Selang saat dikonfirmasi Sabtu (29/8/2020). “Pak Menteri akan tiba di Ambon sekitar pukul 11:00 WIT, sekarang beliau lagi di Makassar,”ungkapnya.

Berdasarkan jadwal kunjungan Menteri Kelautan dan Perikanan yang dirilis Humas Pemprov Maluku dan ditandatangani Sekda Maluku Kasrul Selang  disebutkan, tiba di Ambon, Menteri Edhy Prabowo dan rombongan akan menyerahkan sertifikat dan pelepasan secara simbolis ekspor ikan tuna gelondongan di PT. Maluku Prima Makmur yang berlokasi di kawasan Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon.

Dari situ, Menteri Edhy Prabowo akan menuju Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Ambon di Waiheru untuk melakukan peninjauan, restocking clown fish dan panen ikan Bobara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dan dialog.

Usai dari BPBL Ambon, Menteri Edhy Prabowo menuju Kantor Balai Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu Hasil Perikanan Ambon untuk peninjauan dan dilanjutkan menuju Politeknik Kelautan dan Perikanan Ambon.

Di Politeknik Kelautan dan Perikanan ini, Menteri Edhy Prabowo akan meninjau gedung rektorat dan menyampaikan paparan proses pembelajaran masa pandemi covid-19, meninjau rencana pengembangan tambak udang dan penanaman pohon mangrove dan gandaria serta meninjau dermaga kapal latih dan teaching factory.

Keesokan harinya, Senin (31/8/2020), Menteri Edhy Prabowo dan akan menghadiri acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Dina Kelautan dan Perikanan Provinsi Maluku Tahun 2020 di aula lantai 7 Kantor Gubernur Maluku.

Usai itu, rombongan Menteri KKP ini akan mengunjungi Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Ambon untuk meninjau Balai Besar Pengujian Penerapan Produk Kelautan dan Perikanan (BBP3KP) sekaligus menyerahkan bantuan dan berdialog dengan nelayan.

Setelah itu, dilanjutkan dengan peninjauan Teluk Ambon dengan menggunakan KM. Siwalima dilanjutkan webinar dengan Menko Kemaritiman dan Investasi. Menteri KKP beserta rombongan dijadwalkan bertolak dari Ambon pada Selasa 1 September. (Ruzady Adjis)

Recent Posts

Seleksi Bintara Polri Polda Maluku Gelar Tes CAT Akademik Diikuti 982 Peserta

AMBONKITA.COM,- Seleksi penerimaan siswa Bintara Polri pada Polda Maluku tahun 2024 kembali berlanjut di kota…

05/22/2024

Indosat Siap Perkuat Transformasi Menuju AI Native TechCo

AMBONKITA.COM,– PT Indosat Tbk (“Indosat” atau “IOH” atau “Indosat Ooredoo Hutchison” atau “Perseroan”) mencatat pencapaian…

05/21/2024

Kapolda: Polri Siap Wujudkan Pilkada Maluku 2024 yang Aman dan Damai

AMBONKITA.COM,- Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, mengaku pihaknya siap bersinergi dengan instansi…

05/20/2024

Jantje Wenno Ingin Wakil Wali Kota Ambon dari PPP

AMBONKITA.COM,- Bakal calon wali kota Ambon, Jantje Wenno, menginginkan wakilnya berasal dari Partai Persatuan Pembangunan…

05/20/2024

Harkitnas 2024, Kapolda: Momentum untuk Bangkit Bangun Maluku

AMBONKITA.COM,- Polda Maluku melaksanakan upacara peringatan hari kebangkitan Nasional (Harkitnas) tahun 2024 di lapangan Letkol…

05/20/2024

Didampingi Syarif Hadler, Sam Latuconsina Daftar di PPP, Sebut Maluku Biasa-biasa Saja

AMBONKITA.COM,- Muhammad Armin Syarif Latuconsina atau biasa disapa Sam mendaftar sebagai bakal calon Wakil Gubernur…

05/20/2024