Tak hanya itu, Suhali juga mengaku terdapat dua korban lainnya yang sudah diasesmen dan harus dibawa ke Ternate, Maluku Utara.
“Yang satu sudah di Ternate untuk direhabilitasi, diberikan ketrampilan menjahit dan salon. Sementara yang satunya karena ada anak kecil mungkin mau menyusul juga ke Ternate pada hari Senin (22/8/2022) untuk diberikan pelatihan,” katanya.
Pelatihan diberikan kepada para korban Rudapaksa sehingga diharapkan mereka dapat mengembangkan usaha di tempat tinggal sendiri.
Di tempat yang sama, IDH (25), salah satu korban kekerasan seksual menyampaikan rasa terima kasih kepada Menteri Sosial.
“Saya mewakili keluarga mengucapkan terima kasih buat Ibu Menteri yang sudah memberikan tiga unit rumah kepada kami,” katanya.
IDH mengaku, bantuan yang diberikan Mensos baik berupa rumah tempat tinggal, peralatan rumah tangga, kasur, pengobatan, bahkan pelatihan, sangat bermanfaat.
“Bantuan yang ibu berikan sangat bermanfaat bagi kami ke depannya. Terima kasih ibu,” pungkasnya.
Editor: Husen Toisuta
BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Discussion about this post