Ambonkita.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita
terasmaluku
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita
No Result
View All Result
Ambonkita.com
No Result
View All Result
Home Ambonku

Datangi SMK Negeri 6 Ambon, Polda Maluku; Stop Bullying & Perilaku Kekerasan

Editor by Editor
11/30/2025
Reading Time: 2 mins read
0
Datangi SMK Negeri 6 Ambon, Polda Maluku; Stop Bullying & Perilaku Kekerasan

AMBONKITA.COM,– Kepolisian Daerah Maluku melalui Bidang Humas yang bekerja sama dengan Subdit PPA Ditreskrimum Polda Maluku mendatangi SMK Negeri Ambon, Jumat (28/11/2025). Para siswa diajak untuk menyetop perilaku kekerasan dan bullying atau perundungan.

RELATED POSTS

Biopori Solusi Penanganan Masalah Sampah di Polda Maluku

Roti Berisi Narkotika Terungkap di Lapas Ambon, Polisi Tangkap Pelaku Penyelundupan

Kapolda Ajak Jamaah Sholat Subuh di Hulung Perkuat Iman Jaga Kamtibmas

Dalam lawatannya dalam agenda sosialisasi Kinerja Polri, Polda Maluku menggandeng Duta SMA Provinsi Maluku Tahun 2025, Adrian Payung, Siswa kelas XI SMA Negeri 1 Ambon.

Sebanyak kurang lebih 204 pelajar kelas X dan XI SMKN 6 Ambon hadir sebagai upaya memperkuat edukasi hukum dan pencegahan kekerasan di lingkungan sekolah.

Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol. Rositah Umasugi, mengatakan, sosialisasi yang dilaksanakan menjadi bagian dari program strategis Polda Maluku dalam merespon maraknya kasus kekerasan terhadap anak, perundungan (bullying), tawuran pelajar, hingga perilaku menyimpang lainnya yang melibatkan remaja.

Rositah menegaskan, sekolah adalah tempat yang harus bebas dari segala bentuk kekerasan. Polri berkewajiban hadir bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam edukasi yang membangun karakter pelajar.

“Kami ingin para pelajar merasa aman, terlindungi, dan dihargai. Polri tidak hanya datang ketika terjadi masalah, tetapi hadir mendidik, mencegah dan menjadi sahabat bagi anak-anak kita,” tegasnya.

Bullying, kekerasan fisik maupun digital, tawuran, hingga pelecehan, kata Rositah, merupakan ancaman serius bagi masa depan generasi muda. “Polri berdiri di sini untuk memastikan kalian (pelajar) tumbuh di lingkungan yang sehat dan bermoral,” tambahnya.

Buy JNews
ADVERTISEMENT

Mantan Kapolres Maluku Tengah ini juga mengajak seluruh pelajar berani bersuara dan melapor apabila melihat atau mengalami kekerasan, serta menjadi bagian dari agen perubahan di sekolah.

Rositah menegaskan kegiatan ini merupakan implementasi program Polri untuk mendekatkan diri dengan pelajar dan memberikan pemahaman terkait perilaku kekerasan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat mencegah perilaku-perilaku yang merugikan pelajar sendiri maupun orang lain. Bullying dan tawuran pelajar merupakan masalah yang sangat masif belakangan ini,” kata Rositah.

Kedatangan pihaknya, adalah membangun pengetahuan yang baik kepada pelajar. Ini agar dapat memahami dampak kekerasan pada proses belajar dan masa depan mereka.

“Mari bersama mewujudkan Indonesia Emas 2045 dengan melahirkan generasi Maluku yang cerdas, berpengetahuan luas, dan berkarakter,” tutup Kabidhumas.

Kepala SMK Negeri 6 Ambon, Eduard Luturmas, menyampaikan apresiasi kepada Kapolda Maluku dan jajaran yang terus menunjukkan kepedulian terhadap masa depan pelajar.

“Kami berterima kasih kepada Kapolda Maluku dan Bidhumas Polda Maluku yang selalu memperhatikan masa depan generasi bangsa. Edukasi seperti ini sangat kami butuhkan agar pelajar tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga secara sosial, emosional, dan spiritual,” jelasnya.

Luturmas juga berharap kegiatan sosialiasi dari Polri dapat berdampak langsung pada perubahan perilaku siswa dari waktu ke waktu. “Kami menyambut dengan gembira bila ke depan kegiatan edukasi seperti ini terus dilaksanakan di sekolah kami,” tambahnya.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tags: Kombes Rositah UmasugiStop Bullying
ShareTweetSendSendShare
Editor

Editor

Related Posts

Biopori Solusi Penanganan Masalah Sampah di Polda Maluku
Ambonku

Biopori Solusi Penanganan Masalah Sampah di Polda Maluku

01/15/2026
Roti Berisi Narkotika Terungkap di Lapas Ambon, Polisi Tangkap Pelaku Penyelundupan
Ambonku

Roti Berisi Narkotika Terungkap di Lapas Ambon, Polisi Tangkap Pelaku Penyelundupan

01/15/2026
Kapolda Ajak Jamaah Sholat Subuh di Hulung Perkuat Iman Jaga Kamtibmas
Ambonku

Kapolda Ajak Jamaah Sholat Subuh di Hulung Perkuat Iman Jaga Kamtibmas

01/12/2026
Polisi di Maluku Ingat, Kerja Profesional dan Ikhlas Melayani Masyarakat
Ambonku

Polisi di Maluku Ingat, Kerja Profesional dan Ikhlas Melayani Masyarakat

01/12/2026
Wakil Wali Kota Ambon Tinjau Lokasi Kebakaran Hutan di Negeri Leahari
Ambonku

Wakil Wali Kota Ambon Tinjau Lokasi Kebakaran Hutan di Negeri Leahari

01/12/2026
1.635 Personel Gabungan Amankan Nataru di Ambon
Ambonku

1.635 Personel Gabungan Amankan Nataru di Ambon

12/19/2025
Next Post
DPRD Maluku Setujui Ranperda APBD 2026

DPRD Maluku Setujui Ranperda APBD 2026

Masyarakat Adat di Maluku Diambang Kepunahan

Masyarakat Adat di Maluku Diambang Kepunahan

Recommended Stories

Kapolda

Kароldа: Lауаnаn Kеѕеhаtаn Harus Menyentuh Iѕtrі dan Anаk Anggоtа Polri

05/17/2022
Korupsi Rp.1 M, Raja dan Bendahara Haruku Jadi Tersangka

Korupsi Rp.1 M, Raja dan Bendahara Haruku Jadi Tersangka

09/27/2021
Kantor Kejati Maluku

Kontraktor Proyek Jalan Terbengkalai di Inamosol Siap-siap Digarap Jaksa

01/19/2022

Popular Stories

  • Kapolda Maluku

    Kapolda: Anggota DPRD Malteng yang tidak Ada di TKP Jangan Omong Besar Cari Popularitas Murahan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Beredar Foto Nikah Dua Aktor Porno yang Viral di Ambon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapolresta Ambon Rotasi Tiga Kapolsek

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pohon Tumbang Timpa Ibu dan Anak di Ambon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gara-gara Tagih Hutang Warga Mangga Dua Ambon Diparangi Hingga Tewas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Terms and Conditions

© 2025 PT Medira Media Sejahtera

No Result
View All Result
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita

© 2025 PT Medira Media Sejahtera

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In