Categories: DaerahkuHeadline

Bupati SBB Lepas 14.355 Paket Sembako Untuk Warga Terdampak Covid-19

Share

AMBONKITA.COM-Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) menyalurkan 14.355 paket bantuan sembako tahap III kepada masyarakat SBB terdampak Covid-19. Pelepasan bantuan paket sembako ini dilakukan Bupati SBB, M. Yasin Payapo didampingi sejumlah pejabat di dedan Kantor Bupati SBB Kota Piru, Senin (15/6/2020).

14.355 paket sembako tersebut nantinya disalurkan kepada warga yang terdampak Covid-19 yakni di Kecamatan Kairatu, Kairatu Barat, Kecamatan Amalatu, Inamosol, Elpaputih serta Kecamatan Taniwel dan Taniwel Timur.

“Paket sembako yang kita lepas hari ini, diarahkan ke Kairatu Raya, ada 5 kecamatan dan Taniwel Raya ada 2 kecamatan. Untuk Kecamatan Seram Barat, Huamual, Huamual Belakang serta Kecamatan Kepulauan Manipa, penyalurannya setelah selesai ini, ” kata Bupati kepada wartawan di sela-swla pelepasan bantuan sembako.

Bupati berharap semua bantuan tersebut dapat tersalurkan dengan aman sampai pada warga penerima. “Harapan kami agar semua bantuan ini dapat tersalurkan dengan aman sampai kepada orang yang berhak menerima,” ungkap Bupati.

Bupati menegaskan, terkait biaya transportasi sepenuhnya tanggungjawab Pemerintah Kabupaten (Pemkab) SBB. “Tidak ada penagihan satu senpun dari perima bantuan sembako. Karena semua biaya transportasi ditanggung oleh Pemkab sampai ketangan penerima melalui dana Covid yang sudah disiapkan,” katanya.

Bupati juga menghimbau kepada seluruh masyarakat SBB untuk menjaga daerah agar tetap kondusif serta mengikuti anjuran pemerintah di masa pandemi covid-19. Yakni pakai masker saat kelar rumah, jaga jarak fisik, serta selalu cuci tangan usai beraktifitas. “Mari kita tetap menjaga kondisi daerah ini agar tetap kondusif, sehingga progres pembangunan daerah dapat berjalan dengan baik demi kemajuan Kabupaten SBB,” ujar Bupati.

Hadir dalam pelepasan  paket sembako, Ketua DPRD SBB Abdul Rasyid Lisaholith, Wakil Ketua DPRD La Nyong, Perwira penghubung (Pabung) Kodim Persiapan SBB Mayor Inf. Pantas Hutapea dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah(OPD) lingkup Pemkab SBB. (FADLI B)

Recent Posts

Ketua AMKEI Ajak Warga Kei Bantu Jaga Kamtibmas

AMBONKITA.COM,- Ketua DPW Angkatan Muda Kei (AMKEI) Provinsi Maluku, Efendi Notanubun, mengajak seluruh masyarakat Kei…

05/02/2024

Buruh Gelar Syukuran dan Dialog, Peringatan May Day di Maluku Aman dan Damai

AMBONKITA.COM,- Tidak seperti di daerah lainnya yang melakukan aksi unjuk rasa, peringatan hari buruh internasional…

05/01/2024

Kandidat Wali Kota Ambon Jantje Wenno Resmi Daftar di PDIP

AMBONKITA.COM,- Jantje Wenno, bakal calon Wali Kota Ambon, melalui utusannya resmi mendaftar di DPC PDIP…

04/30/2024

Trafik Data dan Jumlah Pelanggan Indosat di Maluku Meningkat

AMBONKITA.COM,- Indosat mencatat terjadi peningkatan trafik data yang signifikan sebesar 27,1% pada kuartal pertama tahun…

04/30/2024

Kepemimpinan Murad – Orno Dinilai DPRD Maluku “Gagal”

AMBONKITA.COM,- DPRD Provinsi Maluku menilai duet kepemimpinan Gubernur Murad Ismail dan Wakil Gubernur Barnabas Orno…

04/30/2024

Penjabat Gubernur Maluku Temui Kapolda

AMBONKITA.COM,- Penjabat Gubernur Provinsi Maluku, Sadali Ie, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Kepolisian Daerah Maluku…

04/30/2024