Categories: DaerahkuHeadline

Hari Raya Idul Adha, Pemkab SBB Serahkan 20 Hewan Kurban Untuk Warga

Share

AMBONKITA.COM,-Setelah menyerahkan hewan kurban di Kecamatan Amalatu dan Kecamatan Huamual, Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) kembali menyerahkan hewan kurban di Kecamatan Seram Barat, Selasa (28/7/2020).

Penyerahan secara simbolis dilakukan Bupati SBB M. Yasin Payapo kepada Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Dusun Waimeten Pantai Desa Piru di Masjid Al Muhajirin Kota Piru.

Bupati meminta agar hewan yang diserahkan itu dikelola secara sebaik oleh PHBI Dusun Waimeten untuk diqurbankan pada Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah atau Hari Raya Qurban.

Bupati harap daging hewan kurban dibagikan kupada warga yang berhak mendapatkannya. “Kiranya pemberian ini dikelola dengan baik oleh PHBI agar hasilnya dapat bermanfaat bagi masyarakat Waimeten Pantai, “kata Payapo.

Untuk Idul Adha 1441 H, Pemkab SBB menyerahkan 20 ekor sapi yang tersebar pada delapan kecamatan.

“Penyerahan kurban kali ini, akibat adanya keterbatasan anggaran, maka yang bisa dialokasikan sebanyak 20 ekor sapi saja untuk dibagikan pada delapan kecamatan,” kata Kepala Bagian Kesejahteraan Masyrakat (Kabag Kesra) Setda SBB, Akher Pattylouw wartawan usai penyerahan hewan kurban di Waimeten Pantai Piru.

Hadir dalam penyerahan helan kurban ini, pimpinan DPRD SBB, para pejabat lingkup Pemkab SBB dan warga sekitarnya. (Fadli.B)

Recent Posts

Berkas Pencalonan Bupati Buru Azis Hentihu Diterima PKS, PDIP, Gerindra dan PAN

AMBONKITA.COM,- Bakal Calon (Balon) Bupati Buru, Azis Hentihu, mengembalikan formulir pendaftaran atau resmi mendaftar di…

05/05/2024

Ketua AMKEI Ajak Warga Kei Bantu Jaga Kamtibmas

AMBONKITA.COM,- Ketua DPW Angkatan Muda Kei (AMKEI) Provinsi Maluku, Efendi Notanubun, mengajak seluruh masyarakat Kei…

05/02/2024

Buruh Gelar Syukuran dan Dialog, Peringatan May Day di Maluku Aman dan Damai

AMBONKITA.COM,- Tidak seperti di daerah lainnya yang melakukan aksi unjuk rasa, peringatan hari buruh internasional…

05/01/2024

Kandidat Wali Kota Ambon Jantje Wenno Resmi Daftar di PDIP

AMBONKITA.COM,- Jantje Wenno, bakal calon Wali Kota Ambon, melalui utusannya resmi mendaftar di DPC PDIP…

04/30/2024

Trafik Data dan Jumlah Pelanggan Indosat di Maluku Meningkat

AMBONKITA.COM,- Indosat mencatat terjadi peningkatan trafik data yang signifikan sebesar 27,1% pada kuartal pertama tahun…

04/30/2024

Kepemimpinan Murad – Orno Dinilai DPRD Maluku “Gagal”

AMBONKITA.COM,- DPRD Provinsi Maluku menilai duet kepemimpinan Gubernur Murad Ismail dan Wakil Gubernur Barnabas Orno…

04/30/2024