Categories: AmbonkuHeadline

KLASTER KANTOR, Seluruh Pegawai Pemkot Ambon Jalani Tes Swab

Share

AMBONKITA.COM,-Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon mulai melakukan tes swab kepada pegawai di lingkup Pemerintah Kota Ambon. Hal tersebut dilakukan menyusul munculnya klaster baru penyebaran Covid-19 di wilayah perkantoran.

“Dengan mempertimbangkan munculnya klaster baru yang ada di perkantoran, mulai bulan ini dilakukan pemeriksaan swab secara rutin,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kota Ambon Joy Adriaansz kepada wartawan di Kantor DPRD Ambon, Kamis (6/8/2020).

Joy mengatakan, selama ini di wilayah Pemkot Ambon pemeriksaan dilakukan dengan menggunakan sistem random, tidak dilakukan secara keseluruhan.

“Sehingga dengan munculnya klaster baru ini maka kita mulai lakukan pemeriksaan kepada dinas yang bersentuhan langsung dengan masyarakat seperti Satpol-PP, Dinas Perhubungan, dan Dinas PUPR,” ujarnya.

Joy mengaku, pemeriksaan swab tes sudah mulai berjalan, diawali dengan Dinas PTSP setelah itu nanti Dinas Kesehatan yang menentukan dinas mana lagi harus dilakukan swab pegawainya.

“Dimulai dengan Dinas Bagian Pengaduan PTSP, setelah itu dinas kesehatan yang tentukan OPD mana lagi, karena ini terkait dengan intensitas pelayanan,” katanya.(ALFIAN SANUSI)

Recent Posts

Mantan Wali Kota Tual Jadi Tersangka, Begini Penjelasan Direktur Krimsus

AMBONKITA.COM,- Penyidik Ditreskrimsus Polda Maluku menetapkan Adam Rahayaan, mantan Wali Kota Tual, sebagai tersangka kasus…

04/26/2024

Sadali Ie Kini Penjabat Gubernur Maluku

AMBONKITA.COM,- Sadali Ie, Sekda Provinsi Maluku resmi dilantik sebagai Penjabat Gubernur Maluku. Ia dilantik Menteri…

04/26/2024

Kapolda Sidak Proses Rekrutmen Polri di SPN Passo

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, melakukan sidak proses rekrutmen Polri di SPN Polda…

04/26/2024

Mahasiswa di Ambon Ditemukan Tewas Gantung Diri

AMBONKITA.COM,- Marcelino Lattu, mahasiswa salah satu perguruan tinggi di kota Ambon, ditemukan tewas gantung diri…

04/26/2024

Polri Gelar Bakti Sosial di Negeri Ulath dan Ouw

AMBONKITA.COM,- Kepolisian Daerah Maluku bersama Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease melaksanakan kegiatan bakti sosial…

04/24/2024

Masa Jabatan Murad-Orno Berakhir, Sekda Maluku Jadi Plh

AMBONKITA.COM,- Masa jabatan Murad Ismail dan Barnabas N. Orno sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Maluku akhirnya berakhir…

04/24/2024