Categories: Ambonku

Mahasiswa Magister Manajemen Unpatti Ambon Gelar Seminar Nasional

Share

AMBONKITA.COM,- Program Studi Magister Manajemen, Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon tahun akademik 2021/2022 menggelar kegiatan seminar nasional di Swissbell Hotel, Kota Ambon, Kamis (6/10/2022).

Seminar yang mengusung tema “Penguatan sumber daya manusia menuju magister manajemen yang kompetitif di era digitalisasi” ini dibuka oleh Direktur Pascasarjana Prof. DR. Dominggus Malle, M.Sc.

Kegiatan seminar diinisiasi oleh Kepala Prodi Manajemen Pascasarjana Unpatti Ambon, Prof. DR. J. R. Pattiruhu, SE., M.Si, dan diselenggarakan oleh mahasiswa yang diketuai oleh Ignasius Jaya Misa, SE.

Seminar yang dilaksanakan ini juga diharapkan dapat menjadi rujukan pengetahuan ilmiah serta ide-ide untuk memotivasi mahasiswa dalam menyelesaikan studi pada magister manajemen pascasarjana.

BACA JUGA: Kasus Jalan Inamosol Naik Penyidikan, Kasipenkum: Ada Peristiwa Pidana

Direktur Pascasarjana Prof. DR. Dominggus Malle, M.Sc dalam arahannya memberikan apresiasi kepada prodi magister manajemen yang telah mempersiapkan diri, merancang, dan menyelenggarakan seminar nasional. Ini dilakukan sebagai upaya atau proses desiminasi hasil kajian yang dilaksanakan baik oleh dosen maupun mahasiswa secara khusus.

Menurutnya, kegiatan seminar memang merupakan bagian dari sebuah proses yang sebenarnya digalang atau diminta oleh pimpinan Unpatti dalam hal ini Rektor untuk meningkatkan indikator kinerja utama dari Unpatti Ambon.

“Selain itu juga untuk menambah pengetahuan bagi mahasiswa yang hadir secara luring maupun daring baik yang ada di Ambon maupun di luar Ambon serta dosen-dosen,” katanya.

Untuk diketahui, seminar nasional yang dilaksanakan ini menghadirkan narasumber diantaranya Prof. Augusty Tae Ferdinand, MBA., DBA, (Guru Besar Feb Universitas Diponegoro) dan Prof. DR. Dra. Noermijati, M.T.M (Guru Besar Feb Universitas Brawijaya).

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Recent Posts

Nobar Film Glenn Fredly The Movie, Kapolda: Esensi Film Ini Kita Jaga Kedamaian di Maluku

AMBONKITA.COM,- Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, didampingi pejabat utama Polda Maluku melakukan…

05/08/2024

Ketua KPU Temui Kapolda Maluku, Ini yang Dibicarakan

AMBONKITA.COM,– Ketua KPU Provinsi Maluku, Muh. Shadhek Fuad, menemui Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif…

05/07/2024

Wanita di Ambon Ini Dihukum Empat Tahun Penjara karena Narkotika

AMBONKITA.COM,- Katherina Tawaerubun, Terdakwa kasus peredaran narkotika di kota Ambon dihukum pidana penjara selama empat…

05/07/2024

Kapolda Berikan Penghargaan Kepada Pengurus dan Pendidik di YKB Maluku

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif, menghadiri syukuran peringatan hari ulang tahun ke 44…

05/07/2024

DPRD Maluku Gelar Rapat Paripurna Penyerahan LHP BPK Atas Laporan Keuangan Pemda Provinsi 2023

AMBONKITA.COM,- DPRD Provinsi Maluku menggelar rapat paripurna untuk penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa…

05/06/2024

Ungkap Penyelundupan Senpi dan Amunisi, Kapolsek KPYS Bersama Anggotanya Dapat Penghargaan

AMBONKITA.COM,- Kapolsek Kawasan Pelabuhan Yos Sudarso (KPYS) Ambon, AKP. Julkisno Kaisupy bersama sejumlah anggotanya mendapatkan…

05/06/2024