Ambonkita.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita
terasmaluku
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita
No Result
View All Result
Ambonkita.com
No Result
View All Result
Home Maluku

Safari Ramadan, Gubernur Maluku Bersama Istri bagi Sembako di Salahutu

Editor by Editor
04/07/2022
Reading Time: 2 mins read
0
Safari Ramadan, Gubernur Maluku Bersama Istri bagi Sembako di Salahutu

Gubernur Maluku, Murad Ismail dan Istri, Widya Pratiwi Murad Ismail berpose dengan masyarakat saat kegiatan safari Ramadan di Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, Kamis (7/4/2022). (Foto: Humas Pemprov Maluku)

AMBONKITA.COM,- Gubernur Maluku, Murad Ismail, bersama Istri, Widya Pratiwi Murad Ismail, membagikan paket sambako kepada masyarakat di Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah.

RELATED POSTS

Pemulihan Banjir dan Longsor di Halut, Pertamina Salurkan Empat Ton BBM

Polda Maluku Usulkan Pembentukan Direktorat Reserse TPPA dan TPPO

Kunjungi Polres SBB, Kabid Humas Polda Maluku: Era Digital Kemampuan Kehumasan Jadi Kebutuhan Utama

Pemerintah Provinsi Maluku menggelar Safari Ramadan 1443 H/2022, sekaligus berbuka puasa dan Shalat Magrib bersama dengan masyarakat dan Majelis Taklim Negeri Tulehu, Tial dan Tengah-Tengah, Kecamatan Salahutu, Pulau Ambon.

Kegiatan berbagi kasih di bulan penuh berkah itu berlangsung di pekarangan Masjid Raya Jami, Negeri Tulehu, Kecamatan Salahutu, Kamis,(7/4/2022).

Safari Ramadan ini juga dirangkai dengan silaturahmi Ketua Majelis Taklim (MT) Nur Asiah Provinsi Maluku dengan para pengurus di tingkat Kecamatan Salahutu.

Paket sembako dibagikan kepada Pengurus Masjid dan Majelis Taklim. Masing-masing Masjid Jami Negeri Tulehu, Negeri Tial, Tengah-Tengah, Liang, Suli, Dusun Wainuru Negeri Waai dan MT di keenam daerah yang sama.

Gubernur menjelaskan ada tiga fase dalam bulan Ramadan yang perlu diketahui. Tujuannya, agar puasa dapat dilaksanakan dengan kekhusyuan serta mampu menjadi pribadi yang berkualitas dan membawa keberkahan.

Istri Gubernur Maluku Berbagi Berkah Ramadan di Jasirah Leihitu

Buy JNews
ADVERTISEMENT

Tiga fase tersebut yakni, pertama, sepuluh hari pertama disebut Rahmat. Pada fase ini diturunkan Rahmat yang seluas-luasnya kepada manusia. Fase kedua, sepuluh pertengahan disebut Magfirah (Ampunan).

“Fase ini adalah saat yang tepat untuk meminta ampunan atas dosa yang kita perbuat,” ujar Gubernur.

Dan fase ke 3, tambah Murad yaitu sepuluh hari terakhir, yang disebut At’qum Minan’nar (Pembebasan dari Neraka).

“Hal paling spesial di fase ini adalah terdapat malam Lailatul Qadar,” ungkapnya.

Sehubungan dengan hal tersebut, ia pun menyampaikan beberapa hal penting. Pertama, saling memaafkan. Kedua, berpuasa untuk tidak menebar kebencian melainkan saling berbagi, mendukung dan menopang. Ketiga, berlomba-lomba dalam kebajikan menjadi insan terbaik.

Tak lupa, Gubernur juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh Majelis Taklim Nur Asiah yang selama ini telah bersama-sama membantu pemerintah daerah di bidang pembinaan generasi muda dan masyarakat di Provinsi Maluku.

Turut hadir dalam kegiatan Safari Ramadan, Penjabat Sekda Maluku, Sadali Ie, sejumlah Pimpinan OPD Lingkup Pemprov Maluku, pengurus dan anggota MT Nur Asiah Provinsi Maluku, tokoh agama dan tokoh masyarakat negeri setempat.

Editor: Husen Toisuta

Tags: Gubernur MalukuMT Nur Asiah MalukuSafari Ramadan
ShareTweetSendSendShare
Editor

Editor

Related Posts

Pemulihan Banjir dan Longsor di Halut, Pertamina Salurkan Empat Ton BBM
Headline

Pemulihan Banjir dan Longsor di Halut, Pertamina Salurkan Empat Ton BBM

01/21/2026
Polda Maluku Usulkan Pembentukan Direktorat Reserse TPPA dan TPPO
Headline

Polda Maluku Usulkan Pembentukan Direktorat Reserse TPPA dan TPPO

01/21/2026
Kunjungi Polres SBB, Kabid Humas Polda Maluku: Era Digital Kemampuan Kehumasan Jadi Kebutuhan Utama
Headline

Kunjungi Polres SBB, Kabid Humas Polda Maluku: Era Digital Kemampuan Kehumasan Jadi Kebutuhan Utama

01/21/2026
Warga Kasieh yang Hilang Kontak saat Melaut Ditemukan Selamat
Headline

Warga Kasieh yang Hilang Kontak saat Melaut Ditemukan Selamat

01/19/2026
Warga Kasieh Hilang Kontak saat Melaut dengan Ketinting
Headline

Warga Kasieh Hilang Kontak saat Melaut dengan Ketinting

01/18/2026
Pertamina Patra Niaga, BPBD dan FPRB Kolaborasi Tingkatkan Ketangguhan Siaga Bencana di Ternate
Headline

Pertamina Patra Niaga, BPBD dan FPRB Kolaborasi Tingkatkan Ketangguhan Siaga Bencana di Ternate

01/16/2026
Next Post
Pilkades Ambon Aman: 8 Kades dan 1 Raja Ini Dilantik Pekan Ketiga April

Pilkades Ambon Aman: 8 Kades dan 1 Raja Ini Dilantik Pekan Ketiga April

Jamaah Wajib Pahami Lima Pasti Umrah Ini

Jamaah Wajib Pahami Lima Pasti Umrah Ini

Recommended Stories

8 Penumpang Longboat Tenggelam Belum Ditemukan

8 Penumpang Longboat Tenggelam Belum Ditemukan

03/27/2022
ilustrasi kekerasan seksual

Mahasiswi di Ambon Diperkosa, Pelaku Bawa Parang

12/20/2021
Jumlah Penduduk Miskin Ekstrem di Maluku Mencapai 97.747 Jiwa

Jumlah Penduduk Miskin Ekstrem di Maluku Mencapai 97.747 Jiwa

10/13/2021

Popular Stories

  • Kapolda Maluku

    Kapolda: Anggota DPRD Malteng yang tidak Ada di TKP Jangan Omong Besar Cari Popularitas Murahan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Beredar Foto Nikah Dua Aktor Porno yang Viral di Ambon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapolresta Ambon Rotasi Tiga Kapolsek

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pohon Tumbang Timpa Ibu dan Anak di Ambon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gara-gara Tagih Hutang Warga Mangga Dua Ambon Diparangi Hingga Tewas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Terms and Conditions

© 2025 PT Medira Media Sejahtera

No Result
View All Result
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita

© 2025 PT Medira Media Sejahtera

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In