Categories: AmbonkuHeadline

SIAPA TAKUT, Anggota DPRD NasDem Tantang Pejabat Publik Swab Usai Perjalanan Dinas

Share

AMBONKITA.COM,-Sekretaris Fraksi NasDem DPRD Kota Ambon Morist Tamaela menantang seluruh pejabat publik di Kota Ambon melakukan swab tes, setelah perjalanan dari luar daerah. Perjalanan keluar daerah terutama dari zona merah covil-19 menurut Morist bisa membuat klaster baru termasuk di kantor, bila tidak dilakukan swab tes sebagai upaya pencegahan awal.

“Semua orang yang dari luar daerah itu rawan terpapar virus, sehingga harus melakukan tahapan mulai dari rapid tes hingga swab,” kata Morits kepada wartawan di Kantor DPRD Kota Ambon, Selasa (18/8/2020).

Karena menurutnya, pejabat ataupun yang melakukan perjalanan luar daerah itu sangat rentan sekali terpapar virus covid-19, sehingga secara tidak langsung membawa virus masuk ke Ambon.

“Untuk memastikan virus itu, setelah kembali dari luar daerah harus melakukan swab. Saya sangat siap untuk swab, mari kita lakukan untuk menekan penyebaran virus di Ambon ,” kata Morits.

Morits mengatakan seorang pejabat publik harus menyampaikan hal yang edukatif kepada masyarakat. Sehingga sebelum mengkritisi soal penanganan covid-19 oleh pemerintah harus menguji soal covid-19 terlebih dahulu.

Lebih lanjut, kata dia, jika tidak dilakukan swab tes, maka bisa dipastikan ada banyak klaster baru di wilayah perkantoran.

“Minimal harus rapid di pintu masuk bandara, setelah melakukan perjalanan dari luar. Kan hasilnya hanya setengah jam saja. Ketika reaktif harus dipisahkan di tempat karantina,” ujar dia.

Morits berharap Pemerintah Kota Ambon bisa bersinergi dengan Pemerintahan Provinsi Maluku terkait penjagaan di pintu masuk bagi siapapun yang tiba dari luar daerah. (ALFIAN SANUSI)

Recent Posts

Ini Kronologis Kecelakaan di Asilulu, Satu Meninggal, 10 Terluka, Kapolsek: Mobil Tak Mampu Menanjak

AMBONKITA.COM,- Terungkap penyebab terjadinya kecelakaan tunggal yang menewaskan satu orang penumpang di desa Asilulu, Kecamatan…

04/28/2024

Mobil Penumpang Terbalik di Asilulu, Satu Meninggal

AMBONKITA.COM,- Sebuah mobil penumpang berwarna oranye terbalik di tanjakan jalan desa Asilulu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten…

04/27/2024

Mantan Wali Kota Tual Jadi Tersangka, Begini Penjelasan Direktur Krimsus

AMBONKITA.COM,- Penyidik Ditreskrimsus Polda Maluku menetapkan Adam Rahayaan, mantan Wali Kota Tual, sebagai tersangka kasus…

04/26/2024

Sadali Ie Kini Penjabat Gubernur Maluku

AMBONKITA.COM,- Sadali Ie, Sekda Provinsi Maluku resmi dilantik sebagai Penjabat Gubernur Maluku. Ia dilantik Menteri…

04/26/2024

Kapolda Sidak Proses Rekrutmen Polri di SPN Passo

AMBONKITA.COM,- Kapolda Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, melakukan sidak proses rekrutmen Polri di SPN Polda…

04/26/2024

Mahasiswa di Ambon Ditemukan Tewas Gantung Diri

AMBONKITA.COM,- Marcelino Lattu, mahasiswa salah satu perguruan tinggi di kota Ambon, ditemukan tewas gantung diri…

04/26/2024