Ambonkita.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita
terasmaluku
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita
No Result
View All Result
Ambonkita.com
No Result
View All Result
Home Headline

338 Bintara Polri Polda Maluku Dinyatakan Lulus

Editor by Editor
07/19/2023
Reading Time: 3 mins read
0
338 Bintara Polri Polda Maluku Dinyatakan Lulus

AMBONKITA.COM,- 338 calon siswa Bintara Polri gelombang kedua tahun 2023 dinyatakan lulus. Hal itu diumumkan saat digelarnya sidang penetapan kelulusan akhir (pantukhir) di Gedung Serbaguna Plaza Presisi Polda Maluku, Tantui, Kota Ambon, Rabu (19/7/2023).

RELATED POSTS

Pagelaran Ma’atenu Pakapita, Kapolda Maluku Tegaskan Komitmen Polri Jaga Budaya Nusantara

Polres MBD Bersihkan Gereja Eliora Berikan Rasa Nyaman Bagi Jemaat

Laka Tunggal di Hative Besar Tiga Penumpang Mobil Pribadi Luka-luka

“Saya atas nama Kapolda Maluku menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam penerimaan Bintara Polri tahun 2023 ini, baik itu panitia internal maupun eksternal,” kata Kapolda Lotharia Latif dalam sambutannya.

Kurang lebih 4 bulan proses seleksi penerimaan Bintara Polri berjalan lancar, hingga saat ini sampai pada sidang akhir penetapan kelulusan.

“Kepada seluruh Casis yang telah berjuang dengan keringat dan air mata hingga saat ini, mari syukuri apa yang suda diperoleh karena saat ini mungkin ada teman dekat kalian yang harus tidak kembali karena tidak lulus dalam seleksi, namun kalian saat ini bisa hadir di sini, olehnya itu kalian yang ada saat ini patut untuk mensyukurinya,” pintanya.

Menjadi seorang anggota Polri, kata Kapolda, tidaklah mudah. Namun bila telah memilih profesi ini seperti senior terdahulu yang sudah dilantik pada bulan kemarin, maka harapan besar Bangsa dan Negara kini telah berada di pundak kalian.

“Di institusi Polri sama juga seperti abdi Negara yang lain yang tidak bisa memberikan sesuatu yang lebih atau yang banyak. Akan tetapi paling tidak kita bisa memiliki kehormatan dan mendapatkan pendapatan dan kesejahteraan yang cukup dan tentunya kita juga adalah salah satu bagian yang menjaga dan menegakkan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai ini,” jelasnya.

Irjen Latif kembali menyampaikan komitmennya untuk melakukan yang terbaik bagi masyarakat Maluku. “Besar harapan saya selaku Kapolda yang dibantu pak Wakapolda beserta seluruh staf, yang mana kami punya komitmen selalu ingin memberikan yang terbaik untuk putra-putri Maluku agar bisa maju,” ungkapnya.

Buy JNews
ADVERTISEMENT

BACA JUGA: 4 Kali Tes Polisi Pemuda Tehua Ini Akhirnya Dinyatakan Lulus

Ia mengatakan, hasil yang didapat para peserta yang dinyatakan lulus saat ini merupakan jerih payah sendiri. “Saya mau katakan agar jangan percaya dengan siapa pun, bahkan seorang Kapolda pun tidak bisa meluluskan kalian menjadi Polisi. Namun sesungguhnya semua yang terjadi saat ini adalah atas jerih payah dan kegigihan kalian selama mengikuti seleksi,” katanya.

Sebagai Kapolda, Irjen Latif mengaku hanya diberikan ruang dan kesempatan untuk bagaimana bisa mengusulkan penambahkan kuota yang ada. Bahkan penambahan kuota pun sudah disampaikan kepada Kapolri. Sehingga diharapkan Maluku bisa mendapatkan penambahan kuota, mengingat animo masyarakat yang cukup besar.

“Saya menyampaikan selamat untuk kalian yang dinyatakan lulus, namun kalian juga harus ingat bahwa ini baru langkah awal. Sebab proses ke depan masih panjang sehingga saya minta kepada orang tua agar dapat memperhatikan anaknya dengan baik. Karena mereka adalah aset kita yang sudah berjuang hingga bisa lolos untuk mengikuti pendidikan Bintara Polri,” ingatnya.

Kepada para Casis Bintara Polri yang tidak lulus, Kapolda berharap agar jangan berkecil hati. Teruslah semangat, berusaha dan berjuang untuk kedepannya.

“Saya ingatkan agar kalian yang sudah dinyatakan lulus terpilih untuk tetap menjaga kesehatan dan fisik dengan baik karena pendidikan akan dibagi menjadi dua gelombang, dan apabila setelah ini diantara kalian ada yang sengaja melakukan pelanggaran maka nama kalian akan dicoret dan kalian tidak akan diikutsertakan dalam pendidikan di tahun depan nanti,” tegas Kapolda.

Untuk diketahui, pada sidang penentuan kelulusan akhir, para calon Bintara Polri yang dinyatakan lulus yaitu dari satuan Brimob 10 orang; Bintara tugas umum 281 orang; Bintara Proaktif 27 orang; Bintara Kesehatan 3 orang; Bintara Pol Airud 2 orang; Dan Bintara Polwan 15 orang.

Sidang Pantukhir seleksi penerimaan Bintara Polri ini dipimpin langsung Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif. Ia didampingi Wakapolda Brigjen Pol Stephen M. Napiun, dan Irwasda Maluku Kombes Pol Marthin Luther Hutagaol. Turut hadir Karo SDM, Direktur Binmas, Kabid Dokkes, Kepala SPN, Dansat Brimob dan Kabid Propam Polda Maluku.

Selain para pejabat utama Polda Maluku yang terlibat sebagai ketua tim Uji, ikut hadir pada Pantukhir yaitu panitia eksternal, berasal dari Dinas Pendidikan, Catatan Sipil, Ombudsman Maluku, LSM Mafindo dan Media.

Editor: Husen Toisuta

BACA BERITA TERKINI AMBONKITA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tags: Ambonkita.comPantukhir Bintara PolriPolda Maluku
ShareTweetSendSendShare
Editor

Editor

Related Posts

Pagelaran Ma’atenu Pakapita, Kapolda Maluku Tegaskan Komitmen Polri Jaga Budaya Nusantara
Maluku

Pagelaran Ma’atenu Pakapita, Kapolda Maluku Tegaskan Komitmen Polri Jaga Budaya Nusantara

11/07/2025
Polres MBD Bersihkan Gereja Eliora Berikan Rasa Nyaman Bagi Jemaat
Headline

Polres MBD Bersihkan Gereja Eliora Berikan Rasa Nyaman Bagi Jemaat

11/07/2025
Laka Tunggal di Hative Besar Tiga Penumpang Mobil Pribadi Luka-luka
Ambonku

Laka Tunggal di Hative Besar Tiga Penumpang Mobil Pribadi Luka-luka

10/29/2025
Satu Tersangka Kasus Pembakaran Rumah Warga Hunuth Digiring ke JPU
Headline

Satu Tersangka Kasus Pembakaran Rumah Warga Hunuth Digiring ke JPU

10/28/2025
Tunawisma Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Tertutup Karung di Jalan Telukabessy Ambon
Ambonku

Tunawisma Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Tertutup Karung di Jalan Telukabessy Ambon

10/27/2025
Polda Maluku Tekankan Pentingnya Respon Cepat Laporan Masyarakat
Headline

Polda Maluku Tekankan Pentingnya Respon Cepat Laporan Masyarakat

10/27/2025
Next Post
Oknum TNI Diduga Aniaya Pegawai PLN Pulau Buru, Ini Kata Kapendam XVI/Pattimura

Oknum TNI Diduga Aniaya Pegawai PLN Pulau Buru, Ini Kata Kapendam XVI/Pattimura

Tilang Manual Hanya Boleh Dilakukan Polantas Bersertifikat

Tilang Manual Hanya Boleh Dilakukan Polantas Bersertifikat

Recommended Stories

Kantor Kejati Maluku

Kajati Panggil Penyidik Kejari Ambon Tanya Perkembangan Kasus Dugaan Korupsi MIPA

04/12/2022
Korupsi Dana Gempa SBB

Korupsi Dana Gempa di SBB, Jaksa Tetapkan Satu Tersangka

01/16/2023
Raih Opini WTP 11 Kali Berturut-turut dari BPK RI, Ini Kata Wakapolda Maluku

Raih Opini WTP 11 Kali Berturut-turut dari BPK RI, Ini Kata Wakapolda Maluku

10/02/2024

Popular Stories

  • Kapolda Maluku

    Kapolda: Anggota DPRD Malteng yang tidak Ada di TKP Jangan Omong Besar Cari Popularitas Murahan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Beredar Foto Nikah Dua Aktor Porno yang Viral di Ambon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapolresta Ambon Rotasi Tiga Kapolsek

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pohon Tumbang Timpa Ibu dan Anak di Ambon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gara-gara Tagih Hutang Warga Mangga Dua Ambon Diparangi Hingga Tewas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Terms and Conditions

© 2025 PT Medira Media Sejahtera

No Result
View All Result
  • Ambonku
  • Hukum Kriminal
  • Maluku
  • Nasional
  • Politik
  • Olahraga
  • advetorial
  • Catatan Kita

© 2025 PT Medira Media Sejahtera

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In