Harga iPhone XR di 2022 bisa terbilang masih cukup tinggi, karena masih dibandrol di angka Rp 7 jutaan. Tapi, iPhone XR cocok buat kamu yang ingin memiliki iphone dengan spesifikasi baik desain mirip dengan iphone teranyar dan harga yang cukup ‘murah’.
Berikut dibawah ini penjelasan lebih lengkap tentang iPhone XR. Silahkan disimak dengan baik!
Desain
Seperti yang sudah disinggung di atas desain iPhone XR ini mirip dengan iphone teranyar yaitu iphone 11 yang harganya jauh dengan harga iPhone XR. Perbedaan cukup jelas iPhone XR dengan iphone 11 yaitu pada bagian kamera depannya yang hanya memiliki sensor satu.
Sedangkan pada bagian lainnya sangat mirip dengan iphone 11, bahkan kamu bisa menggunakan case iphone 11 untuk iPhone XR. Bisa menjadi alternatif untuk kamu yang mau ‘bergaya’.
Kualitas video dari iPhone XR sangat terasa ponsel kelas flagship. Di Bagian luarnya terdapat lapisan gorilla glass, frame bodinya terbuat alumunium seri 7000 yang memberikan kesan mewah.
iPhone XR memiliki bobot yang ringan 194 gram tapi tetap terasa sangat kokoh. Selain itu, iPhone XR memiliki teknologi IPg 7 yang tahan dari debu dan kedalaman air hingga 1 meter.
Meskipun tidak memiliki sensor sidik jari, iPhone XR ini memiliki sensor face id selayaknya smartphone saat ini. Face id yang dibekali ke iPhone XR memiliki tingkat sensitif yang sangat baik, bahkan ketika kamu menggunakan masker, iPhone XR akan memberikan opsi PIN.
Kamera
Kamera iPhone XR memang hanya ada satu, tapi masih sangat layak untuk digunakan memotret keseharian. Sensor kamera iPhone XR 12MP dengan bukaan f/18, dan fitur smart HDR yang membuat jepretan menjadi sangat baik dan lebih halus.
Jika kamu memotret dengan objek manusia maka kamu akan mendapatkan skin tone dan warna kulit yang netral dan akurat bakar fitur HDR dan tone warna khas apple. Kamera depan iPhone XR memiliki kualitas yang sama baiknya.
Efek potret dari kamera depan iPhone XR memberikan efek yang sangat natural, sudut pandang yang pas. Sehingga menghasilkan foto selfie cantik yang alami.
Sementara untuk perekaman video dengan menggunakan iPhone XR. Menghasilkan video yang berkualitas dengan kombinasi OIS dan EIS yang menghasilkan resolusi 4k yang stabil hingga mencapai 4k 60fps.
Plus HDR yang berada di kamera iPhone XR ini juga bekerja sangat efektif, semakin disempurnakan dengan mikrofon stereo yang berkualitas, menghasilkan suara video yang jelas dan jernih.
Untuk harga iPhone XR yang 7 jutaan kualitas kamera seperti itu sangat worth it sekali. Belum tentu kamu dapatkan di ponsel lain dengan harga yang sama.
Fitur
iPhone XR dibekali iOS 12 yang masih mendukung iOS terbaru hingga beberapa tahun mendatang. Harga iPhone XR yang Rp 7 jutaan menjadi banyak incaran karena memiliki sensor Face ID yang sangat baik.
Face ID pada iPhone XR memberikan hasil efek potret yang lebih halus, ditambah dengan fitur Emoji. Ukuran layar iPhone XR lebih besar sehingga kamu dapat memanfaatkannya dengan baik untuk menyimpan widgets dengan fitur picture in picture.
Terdapat sensor NFC yang dapat kamu manfaatkan untuk top-up kartu e-money. Selain itu juga terdapat speaker stereo yang kualitas suaranya sangat baik, cocok untuk kamu yang suka streaming film di ponsel kesayangan. (***)
Discussion about this post